Aksi Mahasiswa di Cianjur Berakhir Tragis

Aksi Mahasiswa di Cianjur Berakhir Tragis

Bandung, Aktual News-Aksi mahasiswa di Cianjur pada kamis 15/8/2019 berakhir tragis, 3 orang anggota polisi terbakar saat mengamankan aksi tersebut. Vidio yang beredar detik-detik terbakarnya anggota polisi saat mengamankan para demonstran mahasiwa di depan Pendopo Cianjur pada Kamis kemarin menjadi perhatian publik. Vidio yang berederar tampak sekelompok pedemo berkumpul tengah berhadapan anggota polisi, tampak terlihat Mahasiswa kompak bernyanyi. Tiba-tiba terjadi keributan, dan saat itu pula tanpa diduga api muncul diduga akibat lemparan cairan bensin, seorang anggota polisi berteriak lantaran terbakar hidup-hidup. Sejumlah anggota polisi berupaya memadamkan api yang berkobar di tubuhnya rekannya. https://youtu.be/ls8WootUW0I Kronologi ini bermula saat Mahasiswa yang mengatasnamakan " Cipayung Plus " yang merupakan gabungngan dari berbagai kelompok diantaranya, HMI, CIF, PMII, IMM,HIMAT, serta PD Hima Persia Cianjur. Tujuan mereka adalah untuk menemui unsur daerah namun mereka tidak menemukan hingga akhirnya memblokir jalan. Saat itulah terjadi insiden yang mengakibatkan terbakarnya 3 anggota polisi saat mengamankan aksi tersebut. Saat ini pelaku sudah diamankan untuk dimintai keterangan, " pelempar bensin turut diamankan, yang bersangkutan bisa dijerat Pasal 212 KUH Pidana tentang penyerangan terhadap petugas yang sedang melaksanakan tugas," ujar Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan. [ Red/Akt-01 ]   Aktual News Berbagai sumber  

Sumber: