Bhabinkamtibmas Desa Sukaraja Lakukan Pendampingan Penertiban PKL di Fasum Perum Griya Soka

Bhabinkamtibmas Desa Sukaraja Lakukan Pendampingan Penertiban PKL di Fasum Perum Griya Soka. --
Bogor, AktualNews – Bhabinkamtibmas Desa Sukaraja, Aipda Moh. Faisal, S.H., melakukan pendampingan dalam penertiban pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di fasilitas umum (fasum) Perum Griya Soka pada Kamis, 6 Maret 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan ketertiban dan kenyamanan di lingkungan perumahan tersebut.
Penertiban dilakukan setelah munculnya keluhan dari warga sekitar yang menyebutkan bahwa pedagang daging dan ayam yang berjualan di kawasan fasum tidak memiliki izin, serta membuang sampah sembarangan. Hal ini menyebabkan lingkungan tersebut dipenuhi lalat dan bau tidak sedap.
Aipda Moh. Faisal, S.H. menjelaskan bahwa pendampingan ini penting untuk memastikan proses penertiban berjalan dengan lancar, aman, dan sesuai dengan peraturan yang ada. "Kami hadir untuk memberikan pengertian kepada para pedagang agar mereka lebih memahami pentingnya menjaga kebersihan dan ketertiban, serta menciptakan fasum yang nyaman bagi seluruh warga," ujar Faisal.
Kegiatan ini juga merupakan hasil koordinasi antara pihak Perumahan Griya Soka, Desa Sukaraja, dan Pengembang Bogor Raya. Diharapkan, penertiban ini akan membawa dampak positif bagi keberlanjutan dan kenyamanan lingkungan fasum Perum Griya Soka, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan dan ketertiban di sekitar mereka.***
Sumber: