Adittia Terumbu Banten Raih Medali Emas di Championsip7, 2023

Adittia Terumbu Banten Raih Medali Emas di Championsip7, 2023

Tangerang, AktualNews - Pada hari sabtu, 18 februari 2023. Dalam rangka pencarian bakat menjaring dan seleksi para Atlet - atlet muda terbaik yang berprestasi khususnya di bidang olahraga pencak silat. Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI), Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) bersama Pemerintah Kabupaten Tangerang menggelar kejuaraan pencak Silat Tingkat Pelajar dengan tema REGIONAL CHAMPIONSIP 7, 2023 ( Pencak Silat Prestasi). Ada sebanyak 23 padepokan atau perguruan pencak silat yang ada di Kabupaten Tangerang mengirimkan para atlet terbaiknya untuk mewakili dalam mengikuti kejuaraan pencak silat ini. Pelaksanaan kegiatan Regional Championsip 7, 2023. Pada Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Pelajar berlangsung di Gedung Olahraga (GOR), Gedung Serbaguna Azhar Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang. Dan acara dihadiri Ketua IPSI H. Yani Sutisna, Sekretaris Umum IPSI H. Sukri Ariyansyah, Polri Sektor Rajeg dan TNI Koramil Rajeg, Ketua DPD Terumbu Banten Kabupaten Tangerang Ali Rohman, Dewan Guru Terumbu Banten Kabupaten Tangerang Abah Siman, Ketua Padepokan Macan Putih Kemiri Yaman Kalahideung, juga para dewan guru dan pengurus perguruan pencak silat se_kabupaten Tangerang. Pada kejuaraan pencak silat tingkat pelajar di Championsip 7, 2023. Perguruan pencak silat dari Terumbu Banten raih Medali Emas atas prestasi atletnya yang bernama Adittia Saputra. Ali Rohman selaku Ketua DPD Terumbu Banten Saat dikonfirmasi oleh wartawan AktualNews melalui Pesan whatsapp_nya mengatakan, "Alhamdulillahirobbil'alamin. Atlet muda kami yang bernama Adittia Saputra berhasil raih medali emas, tentunya dengan rasa syukur yang mendalam dan terimakasih atas kepercayaannya kepada seluruh panitia pelaksana dan Dewan Juri Serta para ketua dari IPSI, KONI dan Pemerintah Kabupaten Tangerang. Semoga kedepannya Terumbu Banten bisa menyumbangkan atlet - atlet terbaik untuk mengharumkan Kabupaten Tangerang dan semoga Terumbu Banten banyak digemari oleh masyarakat Indonesia, terutama Banten. Agar masyarakat bisa mencintai budaya dengan ikut melestarikan seni budaya banten." pungkas Ali Rohman. [Red - Akt/56 Suhermanroy]   AktualNews

Sumber: