Keindahan Taman RSUD Balaraja Meningkatkan Kenyamanan Pasien dan Pengunjung

Keindahan Taman RSUD Balaraja Meningkatkan Kenyamanan Pasien dan Pengunjung

--

Tangerang, AktualNews-Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balaraja terus berinovasi dalam memberikan pelayanan yang terbaik, tidak hanya melalui fasilitas medis, tetapi juga dengan menghadirkan lingkungan yang asri dan nyaman. Salah satu upaya tersebut diwujudkan melalui pembangunan taman rumah sakit yang kini menjadi daya tarik tersendiri bagi pasien, keluarga, dan staf rumah sakit.

Taman yang berada di area belakang RSUD Balaraja ini, dirancang dengan konsep ramah lingkungan, Dipenuhi berbagai jenis tanaman hias, pohon rindang, dan bunga berwarna-warni, taman ini memberikan suasana yang sejuk dan menenangkan. Jalur pejalan kaki yang rapi, bangku-bangku taman, serta fasilitas refleksi kaki berbatu juga tersedia untuk mendukung relaksasi.

Salah seorang dokter RSUD menjelaskan bahwa pembangunan taman ini bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan pasien dan pengunjung. "Kami memahami bahwa suasana hati dan lingkungan yang mendukung dapat mempercepat proses penyembuhan pasien. Taman ini bukan hanya sebagai tempat bersantai, tetapi juga menjadi bagian dari pendekatan holistik dalam layanan kesehatan kami," ujarnya.

BACA JUGA:Soal Oknum guru penyebab Siswa masuk RS, Kepsek SDN Cangkudu IV Balaraja Membisu

Selain memberikan manfaat psikologis, taman ini juga digunakan sebagai lokasi program terapi outdoor bagi pasien tertentu, seperti fisioterapi ringan atau sesi konseling. Pengunjung pun memanfaatkan area ini untuk melepas penat selama menemani anggota keluarga yang dirawat.

Salah satu pengunjung, Ibu Siti, menyatakan kekagumannya terhadap taman ini. "Biasanya rumah sakit itu terasa kaku dan penuh dengan tekanan. Tapi di sini, saya merasa lebih tenang melihat taman yang indah ini. Anak-anak saya pun senang bermain di sekitar sini sambil menunggu jadwal kunjungan."

BACA JUGA:Kepala Desa Sentul Jaya Balaraja Gelar Acara Santunan Anak Yatim dan Dhuafa

Pihak RSUD Balaraja berencana terus mengembangkan taman ini dengan menambahkan fasilitas seperti kolam ikan dan area bermain anak. Dengan hadirnya taman ini, RSUD Balaraja berharap dapat memberikan pengalaman yang lebih humanis dan menyenangkan bagi setiap pengunjung.***

Sumber: