Diduga Korsleting Listrik, Rumah Kontrkan di Cibaraja Kaler Cisaat Nyaris Ludes Dilalap Si Jago Merah

Diduga Korsleting Listrik, Rumah Kontrkan di Cibaraja Kaler Cisaat Nyaris Ludes Dilalap Si Jago Merah

--

Sukabumi, AktualNews -  Diduga akibat korsleting listrik, rumah Kontrakan sebanyak 3 petak milik Bapak H.Ujang (69) warga kampung Cibaraja kaler RT 3 RW 1, Desa Selajambe, Kecamatan Cisaat nyaris ludes dilalap si jago merah. Peristiwa tersebut terjadi pada Jumat 5 Juli 2024 sekitar pukul 12.00 WIB ketika warga sedang melakukan aktivitas shalat Jumat.

Beruntung sebelum api menjalar ke bagian rumah warga lainnya dan masjid jami attirmidiyah warga yang selesai shalat Jumat besarta 2 unit mobil Damkar berhasil memadamkan api.

Tak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, namun rumah kontrkan tersebut khususnya Kontrakan yang didiami Bapak Cacu ludes terbakar. 

Bapak ketua Rt 03 Bapak Eman mengatakan, 3 unit rumah kontrakan semi permanen milik bapak H.Ujang nyaris ludes dilalap si jago merah di Kampung Cibaraja kaler RT 3 RW 1 desa Selajambe. Peristiwa tersebut bermula saat warga pulang jumatan melihat asap besar dan api di atas atap masjid jami attrirmidiyah dengan sigap salah satu wara panji (36) beserta virgi (27) langsung laporan ke Damkar Cisaat warga pun dengan sigap membantu memadankan api dengan alat seadanya sampai dengan bantuan dari pemadam kebarakan unit Cisaat Kabupaten Sukabumi datang dan berhasil memadamkan api.

BACA JUGA:Banjir dan Tanah Longsor, Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara

"Tidak ada korban dalam Musibah ini hanya barang barang parabotan rumah keluarga bapak cacu beserta rumah kontrakan nyaris Ludes di lalap si jago merah," ucapnya.

Api berhasil dipadamkan setelah 2 unit mobil Damkar cisaat Pemkab Sukabumi datang ke lokasi kejadian. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 13.45 WIB.

"Dugaan sementara api berasal dari konsleting listrik, ucap Ustz.Asep Rolmi yang saat itu baru pulang berjamaah shalat jumat dan dengan sigap membantu memadamkan api.

Aparatur desa selajambe dengan cepat segera datang ke lokasi kejadian melihat dan mengecek total perkiraan kerugian pada musibah ini.*** 

Sumber: