Perumahan Taman Buah Desa Sukamantri RW 012 Mengadakan Hewan Qurban 11 Sapi Dan 44 Kambing

Perumahan Taman Buah Desa Sukamantri RW 012 Mengadakan Hewan Qurban 11 Sapi Dan 44 Kambing

--

Tangerang, AktualNews- Hari Raya Idul Adha 1445 H, hari Raya Idul Adha juga dikenal Hari Raya Qurban yang menjadi momen penuh makna bagi umat Islam diseluruh dunia. Bukan hanya sekedar menyembelih hewan qurban, tetapi banyak mengandung makna pengorbanan keikhlasan dan juga kebersamaan.

Perumahan Taman Buah Desa Sukamantri RW 012, Kecamatan Pasar Kemis Kabupaten Tangerang-Banten, pada ohari ini mengadakan qurban sapi 11 ekor dan kambing 44 ekor, Senin, 17 Juni 2024.

Ustad Hamzah selaku ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM), mengatakan dalam sela-sela waktunya "Antusiasme warga RW 012 sangat kompak guyub rukun, karena ketua RW 012 sangatlah berpengaruh untuk warganya. Dalam setiap acara apapun yang terselenggara di RW 012, selalu kompak warganya selalu mendukung dan bahu-membahu membantu gotong royong guyub rukun," cetus Ustadz Hamzah.

BACA JUGA:Masjid Darussalam Desa Dangdeur Kecamatan Jayanti Mendapat Bantuan Hewan Qurban dari Pemda kabupaten Tangerang

Riyanto selaku Ketua RW 012 mengatakan "Alhamdulillah dalam kegiatan acara hari ini banyak yang mendukung baik dari Nonis ada juga yang menyumbangkan Sapi dan Kambing. Keseluruhan semuanya yang disembelih hari untuk dibagikan kepada warga setempat dan ada juga yang datang dari warga sekitarnya, Sapi 11 ekor dan Kambing 44 ekor, dan yang sudah membantu memberikan qurban pada hari ini semoga selalu diberikan kesehatan dan keberkahan, sehingga tahun depan bisa ikut qurban kembali," pungkasnya.

-

Erwin Wijanark, S.T, selaku Ketua Panitia Qurban mengucapkan "Rasa terima kasihnya untuk semua panitia yang sudah terlibat dari pagi sampai selesainya acara pada hari ini, dan terimakasih juga untuk yang sudah ikut serta memberikan hewan qurban. Semoga selalu diberikan kesehatan, keberkahan, dan kebahagiaan," ujarnya.

BACA JUGA:Plt Bupati Bersama Forkopimda Labuhanbatu Lepas Pawai Takbiran Keliling Idul Adha 1445 H

Turut hadir dalam acara hari ini Bhabinkamtibmas Aiptu Mashabi dan Babinsa Pelda Darwanto, acara qurban yang terselenggara hari ini sangatlah penuh keberkahan dan penuh makna.

Warga RW 012 pun tak henti-hentinya saling bekerja sama gotong royong, sangat kompak dan saling terjalinnya hubungan emosional antar warganya.

Sumber: