Logistik Pemilu Tahun 2024 Kabupaten Karanganyar Dipantau Pj. Bupati

Logistik Pemilu Tahun 2024 Kabupaten Karanganyar Dipantau Pj. Bupati

--

Karanganyar, AktualNews – Penjabat (Pj) Bupati Karanganyar Timotius Suryadi, S. Sos., M.Si bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Karanganyar, Rabu (10/01/2024) pagi melakukan pemantauan langsung kondisi logistik Pemilu Umum (Pemilu) 2024 di Gudang logistik Pemilu di Gedung Serbaguna Putrani Gaum, Kecamatan Tasikmadu.

Pj. Bupati karanganyar dalam sambutannya menyatakan bahwa persiapan menuju pemilu 2024, mulai dari tahapan logistik dan pengiriman telah dilaksanakan dengan baik.

‘’Kemarin, pengiriman kartu suara untuk DPR RI dan DPRD Provinsi telah selesai, sementara hari ini proses pelipatan untuk Dewan Perwakilan Daerah (DPD) sudah dijalankan selama 2 hari dan hari ini bisa dinyatakan selesai’’, ungkap beliau.

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Karanganyar Daryono, S.I.Kom., mengungkapkan bahwa semua logistik pemilu, termasuk formulir, telah terkirim dengan baik. Gudang logistik dinyatakan aman, dan setiap tahapan pemilu sedang berjalan dengan baik. 

BACA JUGA:Lowongan Kerja Bank BCA Bagi Kalian Lulusan Hukum

Sinergi antar lembaga berjalan dengan efektif dan semua pihak yang terlibat bekerjasama dengan baik. Demikian juga tentang pembayaran honor bagi petugas pemilu.

‘’ Kami berkomitmen untuk melakukan tahapan pemilu dapat berjalan dengan lancar dan sesuai rencana. Untuk honor petugas pemilu, kami usahakan proses administrasinya tepat waktu dan mohon bantuan dari pemerintah daerah dalam mempercepat proses ini’’, ujarnya. 

BACA JUGA:Sinergitas STISNU Dan BAPAS Kelas 1 Tangerang Jalin Kolaborasi Bina Kepribadian Napi

Beliau menambahkan dalam menghadapi kekurangan dan kerusakan surat suara, KPU sudah melakukan koordinasi untuk melakukan penambahan dan penggantian surat suara.

‘’ Kami sudah memintakan pengganti surat suara ke percetakan secepatnya, dan proses administrasinya juga akan kami kejar agar cepat selesai’’, pungkasnya.***

 

 

Sumber: