Pimpin Apel Pagi, Ini Arahan Kasie Keu Polrestabes Medan

Pimpin Apel Pagi, Ini Arahan Kasie Keu Polrestabes Medan

--

Medan, AktualNews - Kasie Keu Polrestabes Medan AKP Kayamudin Nasution memimpin pelaksanaan apel pagi pasukan, di lapangan apel Polrestabes Medan, Jalan HM Said No.1 Kotan Medan, Jumat (13/10/2023).

Apel pagi pasukan turut dihadiri PS Ka SPKT Polrestabes Medan, PA Siwas, Pama, Brigadir, dan ASN Polrestabes Medan.

Dalam apel pagi tersebut, ada sejumlah point yang disampaikan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda melalui Kasi Keu AKP Kayamudin.

BACA JUGA:Izin PT GSA Terancam Dicabut, Langgar UU Perindustrian

Yakni, Kapolrestabes Medan mengucapkan terimakasih atas kehadiran para personil pada apel pagi hari ini, dan mengajak untuk mengucapkan rasa syukur kepada Tuhan karena diberi kesehatan dan kesempatan untuk melaksanakan apel pagi hari ini.

“Kita sama-sama monitor, saat ini kita memasuki tahapan Operasi Mantap Brata Tahun 2023-2024, dan untuk itu persiapkan mental dan fisik kita, mengingat kegiatan kita cukup padat,” katanya.

Dikatakatannya, hari ini personil yang tersprint untuk pengamanan unjuk rasa dan lainnya, agar dapat melaksanakannya. “Dan rekan-rekan yang dikomando tetap standby, serta mari jaga bersama Mako kita. Demikian yang dapat dilaporkan,” tandas Kayamudin.***

Sumber:

Berita Terkait