Tanpa Menyertakan Sticker, Pembagian Bansos BLT di Desa Pangkat Dipertanyakan

Jumat 15-05-2020,16:51 WIB
Reporter : Aktual News
Editor : Aktual News

Jayanti,  Aktual News-Sudah  dua yang kedua  kali nya pihak dari Kantor Pos tidak menyertakan Sticker dalam pembagian Dana BLT di desa Pangkat, padahal kita ketahui fungsi dari Sticker adalah sebagai bukti bahwa warga tersebut sudah mendapat bantuan sosial berupa BLT yang di salurkan melalui Kantor Pos . Menurut pihak dari kantor pos ia kelupaan membawa sticker dengan alasan terburu buru, padahal hal tersebut sangat penting dan wajib di sertakan dalam pembagian bansos, aneh nya pada pembagian yang pertama pihak kantor pos pun sama tidak menyertakan sticker dalam berkas yang di bagikan ke penerima manfaat dengan alasan yang sama pula. Menurut salah seorang karyawan di kantor pos ketika media mengkonfirmasinya menerangkan bahwa Sticker itu wajib dibagikan kepada warga yang terdaftar sebagai penerima Bansos dan Sticker itu harus terpasang di rumah nya dan jika sticker tak terpasang berarti warga itu di anggap mengundurkan diri dan tak dapat lagi BLT di bulan berikutnya" paparnya kepada Media. Setelah awak media sempat mempertanyakan soal Sticker, 2 jam berikut nya baru lah Sticker itu datang dbawa oleh salah seorang petugas dari kantor pos, hanya sayang acara pembagian Bansos yang berupa BLT sudah selesai tapi menurut Petugas nya itu bisa di atur di tempel menyusul ke rumah warga, dan yang menempel nya petugas itu minta bantuan kader desa setempat.[Red/Akt-15]   Mulyadi Aktual News

Tags :
Kategori :

Terkait