Ribuan Rumah Terendam Akibat Air Pasang di Belawan

Ribuan Rumah Terendam Akibat Air Pasang di Belawan

Medan, AktualNews - Akibat air pasang Kecamatan Medan Belawan, Kota Medan dilanda air Perdani setinggi 2,6 meter dari permukaan Laut, Minggu (20/3/2022) dimulai pukul 15.00 wib hingga pukul 17.00 wib. Ribuan rumah warga terendam. tak hanya itu, sejumlah kantor instansi terkena imbas banjir. Tapi Kantor kantor dan Intansi yang direndam air pasang perdani tersebut antara lain kantor PT.Pelindo Cabang Belawan, kantor Bea Cukai di Jalan R Sulian Kelurahan Belawan l Kecamatan Medan Belawan, Kantor Dinas Kesehatan Kelas l Medan di Jalan Veteran dan kantor Sahbandar Utama Pelabuhan Belawan serta kantor OP (Otoritas Pelabuhan) Belawan di Jalan Deli. Namun selain itu air pasang perdani juga merendam kantor Dan Satrol TNI Lantamal l Belawan di Jalan Simalungun, kantor Polsek Belawan di Jalan Serma Hanafiah Belawan.Sementara banjir air pasang perdani juga merendam komplek TNI AL Lntamal l Belawan dan komplek Polri Polres Pelabuhan Belawan di Jalan Serma Hanafiah Belawan serta komplek TNI AD Kotrem B Belawan dan komplek Polairud Poldasu di Jalan Deli. Ternyata banjir air pasang perdani ini merendam ribuan rumah di 6 Kelurahan di Belawan. Seperti Kelurahan Belawan l, Kelurahan Belawan ll, Kelurahan Belawan Bahagia, Kelurahan Belawan Bahari, Kelurahan Sicanang dan Kelurahan Bagan Deli Kecamatan Medàn Belawan. Lalu sementara itu di Jalan Veteran dan Jalan Sumatera, para pengusaha rumah makan dan sejumlah toko-toko terpaksa menutup toko karena tempat usaha mereka terendam.(Red/Akt-35/Ansary)   AktualNews

Sumber: