Bupati Erik Dukung Penuh Poslab Tuan Rumah Liga 3 Putaran Pertama
Labuhanbatu, Aktual News-Bupati Kabupaten labuhanbatu dr.H. Erik Adtrada Ritonga MKM siap mendukung pelaksanaan Kompetisi PSSI Liga 3 Zona Sumut putaran pertama tahun 2021 yang akan di gelar di Kabupaten labuhanbatu pada tanggal 1 s/d 9 November 2021. Hal tersebut disampaikan dr.H. Erik Adtrada Ritonga saat hadir menyaksikan pertandingan laga persahabatan satu kota tim kesebelasan Poslab melawan tim Bintang Utara di lapangan stadion bina raga, Sabtu, (23/10/21 ) sore. Pada laga persahabatan bapak Bupati Labuhanbatu dr.H. Erik Adtrada yang sengaja hadir ke lapangan untuk memberi motivasi kepada tim kesebelasan kebanggan masyrakat labuhanbatu. Bupati labuhanbatu menyampaikan Kepada pelatih Poslab yang di latih M.Sukma dan Sugiono,Arlis tan Agar tetap memperhatikan kesehatan pemain Dan kondisi pemain. Usai laga persahabatan, Erik Adtrada menyampaikan kepada pelatih dan seluruh pemain Poslab , agar dalam pertandingan nanti kita sebagai tuan rumah kompetisi liga 3 putaran pertama ,bermain lah dengan sportif dan jadi lah pemenang di setiap pertandingan serta jaga kekompakan saat pertandingan. Lanjut, Erik Adtrada mengatakan kepada pelatih dan pemain saya selaku Bupati labuhanbatu memberikan kepada seluruh pemain dan official, sepatu olah raga,jaket tim, bola, scendecker, sarung tangan kiper dan tas pemain, karena ini sudah tanggung jawab saya selaku Bupati labuhanbatu dan akan menjadi motivasi kepada seluruh pemain dan official untuk meraih kemenangan setiap pertandingan. Erik Adtrada juga mengatakan akan hadir di stadion binaraga untuk menyaksikan Poslab bertanding, ucapnya. Disisi lain Ketua Poslab labuhanbatu , Asrol Aziz Lubis SE MAP saat di konfirmasi wartawan via selluler, sangat apresiasi Kepedulian bapak Bupati labuhanbatu dr.H.Erik Adtrada Ritonga MKM kepada tim Poslab yang akan bertanding di kompetisi liga 3 sebagai tuan rumah putaran pertama,insyallah apa yang di inginkan pak Bupati labuhanbatu, Poslab akan berjuang untuk meraih kemenangan setiap pertandingan dan bisa menjadi juara group di putaran pertama, ucapnya. Acun juga memberikan apresiasi luar biasa kepada bapak Bupati labuhanbatu Erik Adtrada yang terjun langsung melihat tim Poslab bertanding, walau hanya laga uji coba ini sudah sangat luar biasa pak bupati hadir dan memberikan dukungan kepada tim Poslab, katanya. Lanjut Acun, mengucapkan terima kasih kepada bapak Bupati dan mengapresiasi yang telah mendukung Poslab labuhanbatu menjadi tuan rumah di putaran pertama kompetisi liga 3 zona sumut tahun 2021. “Insya Allah dengan dukungan bapak bupati , apa yang Kita rencanakan bisa terlaksana dengan baik dan sukses,” harap Acun. Kompetisi liga 3 zona sumut tahun 2021 yang mana Poslab selaku tuan rumah putaran pertama masuk di group G 1.Poslab labuhanbatu 2.Tapanuli Atletik FC 3.Tobasa FC toba samosir 4.Saba Bangunan United 5.PS.Padang Lawas. [ Red/Akt-16 ] Aktual News
Sumber: