Diduga Kuat Pelaksana atau Pemborong Pembangunan Rehab SDN Kelapa Dua I Tigaraksa ” Fiktif “
Tigaraksa, Aktual News-Dari penelusuran Wartawan Aktual News terkait Rehab pembangunan SDN Kelapa Dua I Tigaraksa dari Dinas Tata Ruang dan Bangunan Kabupaten Tangerang,yang menelan anggaran sebesar Rp 497.000.000-,(Empat ratus sembilan puluh tujuh juta rupiah),di biayai dari APBD TA 2020,dan dikerjakan oleh CV NU Alus Design dengan pelaksanaan kerja 70 hari kalender. Dari penelusuran kami Wartawan Aktual News mendapatkan fakta terkait CV. NU Alus Design yang menjadi rekanan Rehab pembangunan SDN Kelapa Dua I,kuat dugaan CV tersebut fiktif berdasarkan hasil penelusuran dan wawancara dengan salah satu warga Bitung Jaya yang mana berdasarkan alamat kantor CV NU Alus Design berada di wilayah Bitung Jaya Km 12 No 130 Rt 005/02,tidak kami temui dan warga tersebut pun heran selama tinggal disini belum pernah mendengar atau ada CV yang kami maksud hal tersebut juga di benarkan oleh mantan ketua Rw Bitung Jaya. Ada pun Km 12 masuk wilayah Bunder bukan wilayah Bitung Jaya, Ahmad Suhud Direktur Eksekutif LSM-BP2A2N memberikan tanggapan terkait fiktif'nya CV NU Alus Design pihaknya akan melayangkan surat ke Dinas Tata Ruang dan Bangunan Kabupaten Tangerang, sejauh mana seleksi penunjukan CV Alus Design yang ditunjuk oleh Dinas Tata Ruang dan Bangunan untuk mengerjakan Rehab Pembangunan SDN Kelapa Dua I Tigaraksa sebagai pihak ketiga yang di tunjuk untuk mengerjakan proyek Rehab SDN Kelapa Dua I Tigaraksa. Selain Dugaan CV yang fiktif ada beberapa ketentuan yang tidak sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (S.O.P)yang harus dan wajib di miliki oleh rekanan tersebut maka untuk itu Ahmad Suhud akan menyurati pihak Dinas Tata Ruang dalam waktu dekat ini [Red/Akt-26/Har] Aktual News
Sumber: