Kapolres Madina AKBP Irsan Sinuhaji ,SIK,MH Hadiri Apel Kesiapan Pengamanan Pemilu 2019 di Medan

Kapolres Madina AKBP Irsan Sinuhaji ,SIK,MH Hadiri Apel Kesiapan Pengamanan Pemilu 2019 di Medan

Sumatera Utara, Aktual News-Kapolres Mandailing Natal Ajun Komisaris Besar Polisi Irsan Sinuhaji,SIK,MH berserta Sekitar 2.000 personel TNI-Polri mengikuti apel kesiapan dalam rangka pengamanan Pemilu 2019 di Provinsi Sumatera Utara, Kamis (11/4). Apel tersebut dipimpin langsung oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian di Lapangan Banteng, Kota Medan. Apel ini dilakukan untuk menunjukkan solidaritas TNI-Polri untuk mendukung seluruh komponen masyarakat siap menjaga NKRI, serta untuk menjaga Pemilu damai yang akan berlangsung 17 April 2019 mendatang. "Izinkan saya mewakili keluarga besar TNI-Polri wilayah Kodam I/Bukit Barisan, dan Polda Sumut mengucapkan selamat datang di Kota Medan kepada Bapak Panglima TNI dan Kapolri serta rombongan," tutur Pangdam I/Bukit Barisan Mayor Jenderal Sabrar Fadhilah. Apel di lapangen benteng kali ini juga dihadiri oleh Perwira tinggi dari Mabes TNI dan Mabes Polri serta jajaran Kodam I/Bukit Barisan dan Polda Sumatera Utara. Sementara Pangdam I/BB Mayor Jenderal Sabrar Fadhilah menyatakan kesiapan personelnya untuk mengamankan Pemilu 2019 mendatang. "Kami laporkan kepada bapak Panglima dan Kapolri dalam rangka pengamanan Pemilu 2019 ini kami TNI dari Kodam I/Bukit Barisan telah siap mengerahka kekuatan personel baik dari AD, AL, dan AU," kata Pangdam. Setelah apel berlangsung, rencananya akan dilakukan peninjauan posko pengamanan Pemilu 2019 di Markas Kodim 0201/BS dan di Bagian Ops Polrestabes Medan .[ Red/Akt-01 ] Leodepari Aktual News

Sumber: