Dewan Dapil IV Kawal Aspirasi Warga Kecamatan Tenjolaya

Dewan Dapil IV Kawal Aspirasi Warga Kecamatan Tenjolaya

Bogor, Aktual News-Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) kabupaten Bogor sukses melakukan kunjungan kerja (Kunker) masa reses III daerah pemilihan (Dapil). Bertempat di aula kecamatan tenjolaya, sembilan anggota dewan dari dapil IV hadir untuk menyerap aspirasi warga kecamatan tenjolaya termasuk aspirasi kepala desa sekecamat tenjolaya, karang taruna dan tokoh masyarakat lainnya. Camat tenjolaya, Farid Maruf menaruh harapan besar agar dewan dari Dapil IV bisa memperjuangkan sekaligus merealisasikan aspirasi yang di sampaikan peserta reses. "Karena apa yang di disampaikan masyarakat di reses merupakan gambaran akan kebutuhan wilayah." ujar Farid maruf Camat Tenjolaya. Menurut Farid tenjolaya memiliki potensi besar untuk digali, selain penyumbang hasil tani, wilayah ini dikenal sebagai sentral perikanan dan palawija. ketiga sektor tersebut bisa menjadi perhatian anggota DPRD agar mendukung kemajuan wilayah. Termasuk dalam keberadaan terminal yang saat ini jadi kebutuhan guna mendukung sektor potensi di tenjolaya "Kecamatan Tenjolaya ini kan berada di tengah kecamatan Tamansari, Pamijahan dan Ciampea. jadi, untuk mendukung sarana transportasi umum sangat dibutuhkan terminal"ungkapnya. Ia menyakini dengan adanya terminal, maka sarana tersebut dapat mengakomodasi seluruh kebutuhan masyarakat, termasuk sektor pariwisata. "Pembangunan terminal kami serahkan ke Dishub Kabupaten Bogor. Hasilnya seperti apa, lokasinya di mana, tingali menunggu hasil kajian,"terangnya. Sementara itu wakil ketua DPRD Kabupaten Bogor, Muhammad Romli menjelaskan, acara reses masa sidang ke III pada 2019 - 2020 bertujuan menyerap aspirasi masyarakat. Untuk di Kecamatan Tenjolaya yang merupakan lumbung pertanian dan perikanan, tentu perlu ada dorongan dari anggota dewan agar produksi pertanian terus meningkat.Tak hanya itu, kepala desa juga harus diingatkan agar program desanya mendukung sektor pertanian. "Contohnya, Anggaran dana desa (DD) bisa digunakan untuk memberikan bantuan benih ke para petani, sehinga produksi pertanian bisa meningkat"katanya. Soal terminal, pihaknya akan mendorong Kecamatan Tenjolaya bisa memiliki terminal. Termasuk mendorong program Pemkab Bogor yakni memberikan bantuan kepada satu desa 1 miliar. Kami menampung banyak hal yang diapresiasikan warga disini. Nanti harus saya jembatani, karena reses yang digelar bukan cerita hari ini, akan tetapi program ke depan"ungkapnya. Sementara itu, anggota DPRD Kabupaten Bogor dari Dapil IV, Ridwan Muhibi, mengaku sangat berterimakasih kepada seluruh kades yang hadir dalam kegiatan reses. Menurutnya, kegiatan reses merupakan instrumen penting dalam menampung aspirasi warga. saat reses, anggota dewan memberikan ruang kepada masyarakatnya untuk mengajukan berbagai usulan yang bakal menjadi program prioritas pada tahun 2021. Sebab, dalam musrenbang terkadang masih ada usulan yang tertinggal dan bisa disampaikan ke anggota dewan saat reses di wilayah. Kegiatan reses anggota dewan di masa pandemi Covid-19 ini harus mengedepankan protokol kesehatan. aspirasi masyarakat bisa disampaikan. tukasnya [Red-Akt-27]   Andi Suprihadi Aktual News

Sumber: