Presidium FPII Hadiri Anniversary Media Beritacakrawala

Presidium FPII Hadiri Anniversary Media Beritacakrawala

Surabaya,Aktual News- Bertempat di Hotel The Square surabaya, Media Online Berita Cakrawala.Com, merayakan Anniversary hari jadinya yang ke-II Rabu (13/03/2019). Pada acara perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-II Berita Cakrawala.Com juga mengadakan kegiatan debat publik dengan tema"Debat Publik Menuju Indonesia Kedepan yang Bermartabat" acara debat publik ini diikuti lebih kurang 100 peserta yang dibuka langsung oleh Bayu Pangarso selaku pimred media Berita Cakrawala.com. Acara debat publik ini menghadirkan pembicara dari Calon Legislatif (Caleg) dari partai Gerindra DPRD Jawa Timur (Jatim), JuliNurani SH, MH, Caleg dari DPR RI dari partai Nasdem Dr Rahmad Arisatoto, Dirktur Pasca Sarjana IEU dari Dr Suharto MM, Ketua Presidium FPII Bunda Kasihhati, Wesly, H Sihombing Seknas FPII Pusat, AKBP Daniel Tulak yang mewakili Kabid Humas Polda Jatim. Tak hanya itu, acara debat publik ini juga dihadiri tamu undangan dari Humas PDAM, CEO media Beritalima, CEO media Panjinasional, Pimred media Opsi, Pimred Media MIJ, dan Pimpinan LSM yang ada di Surabaya, dan juga para wartawan dari berbagai media yang ada di Surabaya. Acara debat publik ini bertujuan untuk membangun Indonesia yang lebih maju, dan bermartabat setelah pemilu 2019 ini. Menurut DR Rahmat Arisatoto mengatakan, sangatlah bagus acara ini dan yang diangkat temanya bener-bener sangat mengena. Untuk membangun bangsa Indonesia "Tema yang di usung dalam debat kali ini bener-bener sangatlah bagus dan menarik " terangnya. Tak hanya itu, sambutan dari ketua Presidium Forum Pers Independent Indonesia Bunda Kasihhati mengatakan, media harus independent tidak boleh condong ke kanan ke kiri, karena media adalah corong masyarakat bukan corong pemerintah. Dan media juga empat pilar kekokohan negara. Siapapun presidennya media harus bersifat netral dan independen "Kita sebagai insan pers atau wartawan harus independen tidak boleh condong ke kanan maupun ke kiri, karena kita adalah corong masyarakat bukan corong pemerintah," tegasnya. Ditempat yang sama, Bayu Pangarso Pimred media beritacakrawala mengatakan, kita media beritacakrawala meski baru Dua tahun, ibarat bayi baru lahir insya allah kita akan bisa menjadi media - media besar yang sudah berdiri lama. Dan kita akan mencetak wartawan - wartawan yang handal, dan mudah-mudahan dari Anniversary ini kita semakin maju, rencana kita akan membuat media cakrawala menjadi media cetak juga. "Mudah - mudahan dari Anniversary ini kita lebih maju lagi dan rencana kita akan buat cetak koran mingguan," jelasnya. Menurut Direktur Paska Sarjana IEU Dr Suharto MM mengataka, tema yang diangkat dalam debat publik ini sangat lah bagus karena kita ingin negara Indonesia lebih baik lagi dan bermartabat setelah pesta demokrasi yaitu pemilu 2019. Karena dipemilu ini kita memilih baik Presiden maupun Wakil Presiden dan juga para legislatif. Saat ini banyaknya pemberitan hoax, itu seharusnya tidaklah terkadi biarkan masyrakat yang bisa memilih yang terbaik, dan,"Inilah peran media harus memberikan informasi yang berimbang tidak kesana kemari atau kekanan maupun kekiri karena media adalah corong masyrakat,"terangnya. Acara Anniversary yang ke II media beritacakrawala ini berjalan lancar dan sukses, penuh suka cita. Dan tak luput kami ucapkan kepada seluruh sponsor yang membantu terlaksananya Anniversary media beritacakrawala. Baik dari Instansi Pemerintahan, maupun Swasta dan juga tak luput kita mengucapkan terimakasih kepada Kepolisian Daerah Jawa Timur (POLDA) Jatim yang sudah mensuport acara kami. Dan juga para Lembaga Swada Masyarakat dan juga para media yang di Surabaya,"pungkasnya.[ Red/Akt-01]   Aktual News Sumber : FPII Setwil Jatim

Sumber: