Aksi Damai dan Persatuan Free Palestine Network di Kota Bogor

--
Bogor, AktualNews - Jum'at sore, 20 Juni 2025, ada suasana yang tidak biasa di Depan Alun-Alun Kota Bogor. Sejumlah aktivis kemanusiaan yang menyebut dirinya Free Palestine Network (FPN) Pokja Bogor melakukan aksi damai. Dalam flyer yang beredar sebelumnya mereka menyerukan persatuan.
Puluhan orang terlihat sibuk menyiapkan atribut aksi. Ada bendera Indonesia, bendera Palestina, boneka berlumur darah, berbagai poster dan spanduk besar berukuran 6 meter dengan tulisan "USA, UK, Germany, Franch, Stop Arming Israel!"
"Aksi ini berangkat dari rasa kepedulian yang tinggi terhadap penderitaan rakyat Palestina. Dan kewajiban sebagai manusia dan sesama Muslim," jelas Mukhtar Abdul Salam, Koordinator Pokja FPN Kota Bogor.
Beberapa anggota Polsekta Bogor sudah sejak awal berkumpul memantau dan mengamankan situasi.
BACA JUGA:PWI Kota Cilegon Selenggarakan Sarasehan Jurnalistik untuk Tingkatkan Kompetensi Wartawan Olahraga
Aksi diisi dengan orasi , pembacaan puisi , yel-yel Palestina dan lain nya membuat suasana semakin meriah.
Warga di sekitar Alun-Alun Kota Bogor tampak banyak yang antusias melihat aksi tersebut. Beberapa warga Bogor juga tampak ikut serta dan mengabadikan kegiatan tersebut dengan ponsel hp masing-masing.
Acara yang diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya tersebut diakhiri dengan Do'a bersama untuk Palestina. Sekitar jam setengah 6 sore kegiatan akhirnya berakhir dengan suasana damai.
Sementara itu dihubungi terpisah, Sekretaris Jenderal FPN, Furqan AMC menyebut FPN tidak hanya memobilisasi aksi di Jakarta, tapi juga di berbagai kota di antaranya Medan, Palembang, Pekanbaru, Bogor, Bandung, Kendari, Majene, Makassar dan Surabaya.
Di Jakarta ratusan anggota FPN menggeruduk Kedutaan besar Amerika Serikat.
BACA JUGA:Orang Tua Pertanyakan Sistem Penerimaan Siswa Baru di SDN Margajaya 1 Bogor
"Aksi massa untuk menekan Amerika Serikat dan sekutunya harus terus dilakukan bergelombang sampai Genosida dihentikan dan Palestina merdeka," jelas Furqan.
Furqan mengajak seluruh elemen sipil di Indonesia untuk mulai merapatkan barisan dan menyatukan kekuatan.
"Kita harus galang persatuan perjuangan menghentikan genosida dan mendukung kemerdekaan Palestina," jelas Furqan.
- Share
-