Peresmian Kantor Sekretariat PC GP Ansor Kota Tangerang Berlangsung Hidmat dan Meriah

Peresmian Kantor Sekretariat PC GP Ansor Kota Tangerang Berlangsung Hidmat dan Meriah

--

Kota Tangerang, AktualNews - Pengurus Cabang GP Ansor Kota Tangerang, meresmikan kantor Sekretariat yang pertama dan yang baru di miliki. Acara yang di hadiri oleh Calon Gubernur Banten, Andra Sony, Ketua PCNU kota Tangerang, H. Dedi Mahfudin, Ketua GP Ansor Tangerang Selatan, para pengurus PAC GP Ansor dari seluruh Kecamatan se-kota Tangerang, Pengurus dan anggota Banser, Bantara (Bangun Negeri Nusantara), dihadiri pula oleh masyarakat Kelurahan Kenanga, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, yang antusias mengikuti acara peresmian Kantor Sekretariat GP Ansor Kota Tangerang. Kantor baru yang terletak di Jl. KH Amsir RT 002/RW 004, Kelurahan Kenanga, Kecamatan Cipondoh. Minggu, 6 Oktober 2024.

H. Midyani SH. M.Kn, atau yang biasa disapa Gus Midyani selaku Ketua Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Tangerang, mengatakan "Pertama-tama kami mengucapkan syukur Alhamdulillah, karena selama ini GP Ansor Kota Tangerang, belum memiliki Sekretariat secara mandiri dan pada hari ini, Minggu tanggal 6 Oktober 2024, merupakan sejarah bagi Pemuda Ansor Kota Tangerang.

Karena telah memiliki Sekretariat, lalu yang kedua, mudah-mudahan Sekretariat ini bisa bermanfaat bagi semua pengurus, anggota, termasuk Kader, baik level cabang Kota Tangerang atau PAC. Mudah-mudahan bisa bermanfaat, dan Ansor Banser Kota Tangerang kedepannya bisa lebih baik lagi, berkhidmat kepada agama, bangsa negara dan khususnya bagi masyarakat Kota Tangerang," tuturnya Gus Midyani.

Lebih lanjutnya "Kalau Ansor itu tidak berbicara program, bicaranya adalah eksekusi, karena Ansor Banser Kota Tangerang, mengadopsi Khairunnas Anfaulinnaas, sebaik-baik manusia adalah yang mampu atau dapat bermanfaat buat masyarakat banyak, apapun yang bisa kami lakukan baik dalam hal sosial, agama, termasuk dalam hal seperti ada Lembaga Bantuan Hukum (LBH), kita mampu dan bisa menjawab memberikan bantuan hukum gratis bagi masyarakat Kota Tangerang.

Lalu ada Banar, kita juga mensosialisasikan bahayanya narkoba atau narkotika, termasuk ada juga MDS atau Majelis Dzikir dan Sholawat, kita juga rutin setiap bulan setiap minggu, bahkan di 13 Kecamatan kita selalu aktif mengajarkan pengajian seperti di Lapas Pemuda kelas 2 termasuk di masyarakat dan terakhir ada atau Satuan Koordinasi Cabang (Satkorcab), kita juga kalau misalkan ada masyarakat yang membutuhkan bantuan kami, dari jajaran Satkorcab khususnya, seperti para Ulama, seperti untuk penjagaan dan pengamanan, kami siap.

Dan kalau untuk bidang ekonomi, kami ada bidang ekonomi, kemarin kita baru melaksanakan Festival Maulid Nusantara, yang di mana salah satu kegiatannya adalah Bazar kuliner Nusantara, Alhamdulilah berjalan dengan baik, termasuk kita dari Ansor Kota Tangerang punya perusahaan yang namanya Anak Soleh (Ansol Indonesia), yang salah satu bidangnya adalah pengadaan barang dan jasa, termasuk kita juga ada bidang OKP, berhubungan dengan OKP, baik eksternal maupun internal, termasuk ada juga dari informasi dan sangat banyak bidang-bidang di Ansor, jadi apapun kebutuhan masyarakat, selama kami mampu dan bisa membantu, akan kami bantu dan Ansor Banser, akan hadir untuk masyarakat," tutupnya Gus Madyani.

BACA JUGA:Suta Widhya: Sudah Jelas Penipuan, Tapi Seakan Dipelihara

Calon Gubernur Banten nomor urut 02, Andra Soni meresmikan Sekretariat Pimpinan Cabang GP Ansor Kota Tangerang, yang terletak di Jl. KH Amsir RT 002/RW 004, Kelurahan Kenanga, Kecamatan Cipondoh.

Andra Soni menyampaikan "Pertama-tama kami silaturahmi kepada kawan-kawan Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kota Tangerang, alhamdulilah hari ini mereka meresmikan Kantor Sekretariat dan ini merupakan Sekretariat pertama kali yang mereka miliki dan kita bersyukur pemuda-pemuda Ansor ini adalah salah satu tulang punggung pembangunan negeri dan selama ini mereka selalu menjaga kerukunan dan membantu dalam kegiatan pengamanan, penertiban dan sebagainya.

Saya merasa senang bisa bekerjasama dengan mereka dan saya meyakini GP Ansor merupakan organisasi yang memiliki ikatan dengan masyarakat dan juga menjadi bagian dari keluarga besar PBNU dan tentunya, ini manfaatnya besar sekali, dalam rangka membantu masyarakat," ucap Andra Sony.

Acara yang dimulai dari jam 16:00 WIB, masyarakat setempat dan ada juga masyarakat dari desa lain yang turut hadir dan meramaikan acara Peresmian Kantor Sekretariat GP Ansor.

Semakin sore acara semakin ramai karena adanya pembagian hadiah, antusiasme masyarakat bukan hanya ibu-ibu dan bapak-bapak, tetapi anak-anak juga ikut serta mendapatkan hadiah yaitu dengan menghafal surat pendek Al-Quran.***

Sumber: