November 2023 Semakin Dekat, PPWI Siap Implementasikan Program Bulan Bakti Pewarta Warga
--
4. Melakukan kunjungan dan pertukaran pewarta warga antar daerah antar bangsa antar negara.
5. Menyelenggarakan festival, parade, dan pameran seni-budaya tradisional.
Bidang Media dan Publikasi
1. Mengembangkan media pewarta warga, baik kualitas maupun kuantitas.
2. Mengembangkan jaringan sejuta media online.
3. Membentuk Forum Pewarta Warga Watch.
Dalam pelaksanaannya, PPWI menyarankan beberapa hal, antara lain sebagaimana disebutkan di bawah ini. PPWI berharap setiap pewarta warga dapat berpartisipasi mengambil bagian dalam program Bulan Bakti Pewarta Warga tahun 2023 tersebut.
1. Setiap program dan atau kegiatan yang disebutkan di atas tadi dapat dilaksanakan di tingkat internasional, nasional, daerah, cabang, dan simpul-simpul pewarta warga di tempat atau daerah masing-masing.
2. Sangat disarankan agar setiap pewarta warga menjalin komunikasi, koordinasi, kolaborasi, dan kerjasama dengan berbagai pihak yang dapat diajak bekerjasama di lingkungan masing-masing.
3. Bagi wilayah yang sudah ada kepengurusan PPWI dan atau organisasi mitra pewarta warganya, kegiatannya dikoordinasi dan atau dipimpin langsung oleh pengurus dan anggotanya. Bagi yang belum ada, agar dapat dibentuk kelompok pelaksana (ad-hoc) Bulan Bakti Pewarta Warga.
4. Setiap kegiatan yang dilaksanakan agar didokumentasikan, dibuat berita, dan dipublikasikan secara bersama di media-media di jaringan PPWI Media Group dan mitra-mitranya.
5. Penting sekali bagi setiap pewarta warga untuk melibatkan sebanyak mungkin elemen masyarakat di lingkungan masing-masing dalam pelaksanaan kegiatan Bulan Bakti Pewarta Warga, baik sebagai pelaksana, pendukung, sponsorship, penyantun, donator, maupun sebagai peserta program kegiatan.
6. Setiap pengurus dan anggota PPWI serta pewarta warga secara umum dapat menambahkan kegiatan lainnya sesuai aspirasi masing-masing.
Selain itu, secara khusus PPWI mengharapkan kepada semua pihak, baik lembaga, instansi, kelompok, maupun perorangan, baik pemerintah maupun swasta, untuk menghubungi pengurus PPWI di wilayah masing-masing sekiranya ada program sosial yang ingin disalurkan kepada masyarakat. Dengan kata lain, apabila Bapak/Ibu akan menyalurkan bantuan sosialnya kepada warga yang perlu dibantu, Bapak/Ibu dapat menghubungi PPWI untuk membantu menyalurkan kepada warga sasaran bantuan. Sekretariat nasional PPWI dapat dihubungi melalui telepon 021-53668243 dan atau mobile 081286365336 (Eva Susanti) dan/atau 085772004248 (Mbak Wina).
Demikian informasi ini dikeluarkan dan dipublikasikan untuk menjadi referensi bersama dalam melaksanakan Bulan Bakti Pewarta Warga. Selamat dan sukses Bulan Bakti Pewarta Warga tahun 2023, dari tanggal 01 November sampai dengan 30 November 2023. Terima kasih.*** (APL/Red)
Sumber: