Cegah Tawuran Pelajar, Kapolsek Kopo Iptu Satibi Melakukan Pembinaan Melalui Pramuka Saka Bhayangkara
--
Serang, AktualNews - Maraknya Tawuran antar Pelajar, perlu menjadi perhatian khusus semua pihak, bahkan melakukan berbagai upaya pencegahan agar tawuran Pelajar tidak terjadi kembali, salah satunya melalui pembinaan Kepramukaan.
pada hari Rabu 9 Agustus 2023
Kapolsek Kopo Iptu Satibi telah menerima informasi adanya beberapa orang pelajar yang terindikasi akan Tawuran, para pelajar tersebut akan menemui pelajar yang memberikan tantangan dan ejekan melalui media sosial.
BACA JUGA:Paguron Pencak Silat Maung Bodas, Paser Sukabumi, SFC Mengisi dan Meriahkan Ulang Tahun Oi ke 24
" Saat itu saya beserta anggota dengan sigap melakukan pengejaran pada para pelajar dan mengamankan enam orang dan dari informasi yang diperoleh ternyata semuanya berjumlah Sembilan orang pelajar, setelah dilakukan pencarian ketiga orang pelajar yang lain juga diamankan
keterangan yang diperolah, awal mula adanya tantangan dari sekolah lain melalui live media sosial Instagram, dengan mengejek dan menantang untuk pertemuan di tempat yang sepi jauh dari Polsek dan keramaian.
Karena terpancing para pelajar tersebut emosi dan berangkat untuk menemui kelompok pelajar yang menantang tadi.” Tutur Iptu Satibi
Sumber: