Kapolres Karanganyar Lepas 23 Personil yang Purna Tugas, Kapolres Ikut Kayuh Becak

Kapolres Karanganyar Lepas 23 Personil yang Purna Tugas, Kapolres Ikut Kayuh Becak

Karanganyar, AktualNews - Pelepasan puluhan anggota dan PNS Polri Polres Karanganyar ini dipimpin langsung Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold H.Y Kumontoy, yang dilaksanakan dengan tradisi pedang pora di Mapolres Karanganyar, Selasa (18/7/2023) Upacara pelepasan yang dipimpin Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold H.Y Kumontoy dan di damping Ketua Bhayangkari Cabang Karanganyar serta seluruh PJU Polres Karanganyar ini, diawali dengan pengalungan medali serta pemberian karangan bunga kepada anggota yang memasuki masa purna tugas, dilanjutkan dengan upacara pedang pora. Kapolres Karanganyar mengatakan pelepasan anggota Polri yang memasuki masa purna tugas dengan upacara pedang pora merupakan sebuah tradisi yang di laksanakan secara turun tumurun di lingkungan Polri. Lebih lanjut, usai pelepasan melalui upacara pedang pora, para anggota Polri yang memasuki masa purna tugas ini, diantarkan ke rumah masing-masing dengan menggunakan becak, Seluruh Pejabat utama (PJU) ikut mengayuh becak termasuk Kapolres Karanganyar juga turun langsung mengayuh becak tersebut, di sisi lain Kapolres juga memberikan apresiasi kepada anggota Polri yang memasuki masa purna tugas ini. Baca Juga: Operasi Patuh Candi Tahun 2023, Polres Karanganyar Dihari ke 5 Sosialisasi Hingga ke Warung-warung Kopi “Upacara ini merupakan tradisi yang sudah di laksanakan secara turun menurun di lingkungan Polri, hanya saja, sebagai bentuk penghargaan, kita mengantar langsung para senior kami ini ke rumah masing-masing dengan menggunakan becak,” terang Kapolres. “Kami juga memberikan apresiasi kepada mereka. Lebih dari 30 tahun mengabdi, banyak yang mereka lakukan, apa yang mereka lakukan selama ini, akan tetap kita lanjutkan,” tambah Kapolres Orang pemegang tongkat komandi di Polres Karanganyar tersebut juga mengingatkan kepada para anggota Polri yang masih muda untuk tetap semangat dan meningkatkan kemampuan dalam mendukung tugasnya sebagai pelayan, pelindung dan pengayom bagi masyarakat. [Red/Akt-51/Dawam]   AktualNews

Sumber: