Proses Pencarian Korban Tanah Longsor di Segorogunung Akhirnya Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal
Karanganyar, AktualNews - Pencarian S, perempuan, 55 tahun, korban longsor di Dusun Nglerak RT 01 RW 02, Desa Segorogunung, Kecamatan Ngargoyoso, telah berhasil ditemukan hari ini. Sabtu (18/2/2023). Pencarian korban yang dilaksanakan mulai hari Kamis (16/2), akhirnya selesai hari ini. Namun korban diketahui meninggal dunia. Kapolres Karanganyar, AKBP Jerrold HY Kumontoy, menyampaikan bahwa korban berhasil ditemukan dan dievakuasi di titik nol (sungai). “Alhamdulillah saat ini korban berhasil ditemukan dititik nol sungai. Namun tadi proses evakuasi jenazah memerlukan waktu 2,5 jam. Dimulai sejak pukul 14.30 WIB selesai pukul 17.15 WIB,” ungkap Kapolres. “Pada saat evakuasi tadi, korban tertimbun tanah, dan terjepit oleh kayu dan pohon bambu. Maka dari itu proses evakuasi juga memerlukan waktu,” lanjutnya. Sedangkan Kapolsek Ngargoyoso, AKP Yulianto, menyampaikan bahwa saat ini korban langsung dibawa ke rumah duka di Dusun Nglerak, Segorogunung, untuk dilakukan visum luar oleh tenaga kesehatan Puskesmas Ngargoyoso. “Untuk pemakaman kami menunggu info dari keluarga korban. Terima kasih kepada teman-teman BPBD, SAR, BPBD, relawan Ngargoyoso, relawan Karangpandan, MTA, dan warga disini yang telah membantu pelaksaan evakuasi sehingga bisa diketemukan hari ini,” ungkap Kapolsek. [Red/Akt-51/Dawam] AktualNews
Sumber: