Akhirnya Jalan Penghubung Rumpin dan Cigudeg Terealisasi
Bogor, AktualNews- Akhirnya setelah menunggu waktu yang cukup lama warga masyarakat Desa Rabak Kecamatan Rumpin dan Desa Banyuasih Kecamatan Cigudeg saat ini bisa bersenang hati karena sarana/jalan penghubung antar desa didua Kecamatan tersebut sudah dibangun oleh Pemkab Bogor melalui Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 115 TA 2022 Kodim 0621/Kab.Bogor, Senin (7/11). " Alhamdulillah sekarang kami sudah punya jalan utama yang bisa dilalui oleh kendaraan. Sebelum ada jalan ini, kalo kami mau ke Rumpin kami harus melewati jalan lain, jalannya cukup jauh. Kalopun harus lewat jalan ini, yaa kami harus hati-hati, karena jalannya rusak, penuh semak belukar, curam, licin, dan cuma jalan setapak, gak bisa dilalui mobil. Jadi dengan adanya jalan ini, kami bersyukur sekali, karena tentunya jalan ini bisa membantu aktivitas kami." Ujar salah seorang warga Desa Banyuasih. Memang benar apa yang dikeluhkan oleh warga setempat bahwa jalan TMMD tersebut dulunya cuma jalan setapak yang sulit dilewati, banyak warga masyarakat yang lebih memilih mencari jalan lain ketika harus keluar desa. Oleh karena itu desa Banyuasih termasuk menjadi salah satu desa yang sedikit tertinggal dibandingkan dengan desa lainnya yang ada di wilayah Kabupaten Bogor. Akibatnya maka perekonomian Desa Banyuasih masih dapat dikatakan rendah, begitupun dari segi pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan. Sekarang dengan adanya pembangunan jalan sebagai akses utama orang berlalu lalang, maka warga setempat sangat bersyukur dan menyambutnya dengan antusias. " Kami berharap kedepannya perekonomian warga desa Banyuasih lebih meningkat, warga yang ingin menjual hasil panennya ke pasar baik itu padi, sereh dan lainnya tidak perlu mencari jalan alternatif lagi, karena sudah ada jalan utama yang lebih dekat. Selain itu dengan adanya jalan penghubung ini, maka warga juga tidak akan kesulitan untuk keluar masuk desa misalnya mau sekolah, bekerja, kerumah sakit dan lain sebagainya, sehingga kesejahteraan masyarakat pun menjadi lebih baik lagi." Itu disampaikan oleh bapak Sampul Hupad kades banyu asih. " Sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada Pemkab Bogor, Dandim 0621 Kabupaten Bogor, Satgas TMMD, Danramil Cigudeg dan pihak lainnya yang sudah berkolaborasi dalam membangun jalan utama ini, dan juga infrastruktur lainnya termasuk rutilahu." Pungkasnya.[ Red/Akt-01/Hera ] AktualNews
Sumber: