Simeulue, Aktual News - Musibah banjir yang melanda masyarakat Desa Air Pinang Kecamatan Simeulue Timur Kabupaten Simeulue - Aceh, Jum'at malam (20/09/2019), telah merendam sejumlah perumahan warga dengan ketinggian mencapai 1 meter. Plt. Camat Simeulue Timur, Ali Muhayatsah, SH yang dihubungi aktualnews.co.id melalui handphonenya, Sabtu (21/09/2019) menjelaskan, dampak dari hujan yang mengguyur Desa Air Pinang tadi malam, tepatnya pukul 01.30 WIB dini hari banjir merendam perumahan penduduk sekitar 101 Kepala Keluarga yang tersebar di lima dusun yang ada di desa tersebut, yaitu Dusun Air Manis 32 KK, Dusun Pinang Jaya 22 KK, Dusun Karya Baru 25 KK, Dusun Karya Jaya 21 KK dan Dusun Blang Padang 1 KK dan pada pukul 15.00 WIB air sudah mulai surut serta dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa. "yang lebih meng-hawatirkan adalah Penampungan air bersih yang terdapat di dusun Air Manis, Alhamdulillah setelah dilakukan peninjawan ternyata tidak hancur diterjang banjir, karena informasi awal dari masyarakat bahwasanya hancur di terjang banjir, namun setelah dilakukan pengecekan kelokasi bersama dengan kades, sekdes dan Kadus, ternyata masih utuh hanya pipa penyalur dari anak utama sepanjang 15 meter yang terbawak banjir," ungkap Ali Muhayatsah. [ Red/Akt-24 ] Uris Aktual News
Banjir Yang Melanda Desa Air Pinang Telah Merendam 101 KK
Minggu 22-09-2019,04:32 WIB
Editor : Aktual News
Kategori :