Midyani, SH. MKn, Ditetapkan Sebagai Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda Ansor Kota Tangerang

Sabtu 02-12-2023,16:48 WIB
Reporter : Yunadin
Editor : Yunadin

Kota Tangerang, Aktualnews - Midyani, SH. MKn kandidat yang terpilih sebagai Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda Ansor Kota Tangerang mengucapakn "Gerakan Pemuda (GP) Ansor merupakan organisasi yang sangat besar, oleh karena itu, untuk memajukan organisasi warisan ulama ini harus dilakukan dengan bersama-sama.

Lanjutnya "saya ucapkan banyak terimakasih kepada panitia SC yang dinahkodai oleh TB Adam Makrifat, MIP, dan panita OC yang dinahkodai oleh Hartono, MH, harapannya yang pertama adalah Ansor Kota Tangerang priode 2023 sampai 2027, Ansor bisa memperkuat dan memperkokoh semua barisan (PAC), Gerakan Pemuda (GP)  Ansor sekecamatan Kota Tangerang. Adapun misi saya yaitu, Internalisasi nilai aswaja dan sifatur rasul dalam Gerakan Pemuda (GP) Ansor, membangun disiplin organisasi dan kaderisasi berbasis profesi, menjadi setrum lalulintas informasi dan peluang antar kader dengan stakeholder, mempercepat kemandirian ekonomi kader dan organisasi," pungkasnya.

BACA JUGA:LBH STISNU Mengadakan Pelatihan Hukum Legal Drafting dan Kontrak Drafting Sangat Penting Untuk Sarjana Hukum

Penyerahan simbolis bendera GP Ansor oleh Pimpinan Sidang Odih Hasan kepada Ketua terpilih yang biasa disapa Gus Midyani. Midyani, SH. MKn, ditetapkan sebagai Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda Ansor Kota Tangerang masa khidmat 2023-2027 pada Konferensi Cabang (Konfercab) ke-VI di Aula KH Hasyim Asy'ari, Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Nahdlatul Ulama (STISNU) Nusantara, Kota Tangerang, pada Kamis, 30 November 2023.

 

Musyawarah mufakat ini ditetapkan secara aklamasi pada sidang yang dipimpin oleh utusan PW GP Ansor Banten Odih Hasan. Dan dihadiri oleh 13 Pimpinan Anak Cabang (PAC). Diantaranya, PAC Kecamatan Jatiuwung, Cibodas, Periuk, Tangerang, Karawaci, Neglasari, Batuceper, Benda, Cipondoh, Pinang, Karang Tengah, Ciledug, dan Larangan.

BACA JUGA:Hadiri Peringatan HKN, Wabup Labuhanbatu Ucapkan Terimakasih Kepada Insan Kesehatan

Sementara, pada saat pembukaan Konfercab GP Ansor ke-VI, Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Tangerang KH Dedi Mahfudin, menyampaikan "saya mengajak kepada segenap pengurus untuk membangun kekompakan dalam berkhidmah kepada NU.  Tolong jaga kekompakan, jaga persatuan dan kesatuan diantara kita. Siapapun yang terpilih, kita harus tetap kompak," pesannya.

 

Dihadapan seluruh PAC GP Ansor se-kota Tangerang, Kiai jebolan Tebuireng ini mengingatkan untuk senantiasa menjaga sinergitas kepada seluruh pengurus NU dan banom di semua tingkatan. Saling membesarkan satu sama lain dan saling bekerjasama dalam setiap kegiatan.

Kendati demikian, Sekretaris PW Gerakan Pemuda (GP) Ansor Banten Khoerun Huda berharap "regenerasi kepemimpinan dalam tubuh Ansor harus tetap berjalan. Sehingga pimpinan yang baru bisa mempertahankan prestasi sebelumnya. Lalu, menutupi kekurangannya dan menorehkan sejarah baru untuk diwariskan kepada generasi selanjutnya.
Lanjutnya "Kita harus memastikan pemimpin Ansor kedepan. Karena GP Ansor adalah pemimpin NU masa depan. Mempertahankan prestasi sebelumnya, dan yang belum terlaksana harus ditunaikan dengan maksimal," harapnya.

Hartono, MH, sebagai ketua OC menyampaikan ''saya ucapakan banyak terimakasih dalam acara ini bisa menyelenggaran Konfercab selama 7 hari. Adapaun persiapan pertama dengan team komunikasi ijin tempat yang pertamanya yang akan diagendakan di MUi, dan terlaksana di Kampus STISNU, dan terselenggara diaula KH. Hasyim Asy'ari, Kampus Sekolahan Tinggi Ilmu Syariah Nahdlatul Ulama (STISNU) Kota Tangerang. Setelah terpilihnya Midyani SH, MKn, diarahkan untuk membentuk tim pormatur dengan komposisi ketua depinitif dan ketua deinisoner serta 5 dapil yang ada dikota tangerang, dan Alhamdullah acara hari Kamis dari jam 18:15 WIB Jum'at jam 00:30 WIB, dan dihadiri peserta dari 13 kecamatan sebanyak kurang lebih 100 orang hadir," tutupnya.***

Tags :
Kategori :

Terkait