Jakarta, AktualNews - Indonesia terkenal dengan ragam kekayaan alam, selain menyimpan potensi sumber daya alamnya juga terkenal dengan hasil bumi, seperti hutan, tambang dan kekayaan alam lainnya.
Salah satu kekayaan alam Indonesia adalah dengan ragam buah-buahan, namun sayang beberapa buah langka sudah mulai punah hal ini disebabkan oleh bertumbuh pembangunan sehingga mengakibatkan tanaman ikut tergerus.
Ada juga yang masih terus berkembang di pelosok pedalaman, buah-buahan ini masih dapat kita lihat lihat dan kita cicipi.
Berikut beberapa nama buah langka yang jarang Kita lihat.
BACA JUGA:Cara Buka Usaha Es Buah Aquarium, Modal Kecil Omset Menggiurkan, Begini Caranya
- Buah Kecapi
Adalah sejenis buah manggis berkulit kuning dan kehijauan, dagaingnya putih menempel pada bijinya.
- Alkesa
Buah ini berwarna kuning dan agak opal seperti alpukat hanya lebih kecil dari alpukat, dagingnya yang empuk mirip ubi rebus dan sedikit ada rasa durian melapisi bijinya yang mirip batu cincin berwarna coklat.
BACA JUGA:Penanaman 10 Ribu Pohon Buah untuk Pelestarian lingkungan dan Menambah Perekonomian Masyarakat
- Jamblang
Buah ini seperti anggur, tapi jelas berbeda karena buah jamblang menempel pada dahannya dan daunnya selebar daun jambu air.
Rasanya agak kesat dan berwarna hitam jika sudah masak, saat mentah berwarna hijau dan merah.
-Kemang
Buah Kemang banyak ditemukan di daerah Jawa Barat terutama Bogor, bentuknya seperti mangga berkulit agak kecoklatan, dagingnya yang renyah dan manis mirip ada rasa durian.
Nah itulah beberapa buah langka yang sudah jarang kita temui, jika di daerah Anda masih ada buah langka silahkan ditambahkan.***