Bagus Selo Memenangkan Pemilihan Ketua KONI Kabupaten Karanganyar
--
Karanganyar, AktualNews - Bagus Selo Ketua DPRD Karanganyar , terpilih sebagai Ketua KONI Kabupaten Karanganyar, periode 2024 -2028, melalui pemungutan suara tertutup dalam musyawarah olahraga kabupaten (Musorkab) yang digelar di Gedung PGRI, Selasa (20/8/2024).
Bagus Selo unggul 37 suara dari pesaingnya Sumarno yang memperoleh 9 suara. Sumarno merupakan mantan Ketua KONI periode 2020-2024.
Kepada sejumlah wartawan, Bagus Selo mengatakan, akan melakukan perampingan struktur organisasi yang terlalu besar. Menurut Bagus Selo, organisasi yang terlalu besar, mengakibatkan kinerja tidak maksimal.
Bagus Selo mwnilai, pembinaan olahraga di Karanganyar selama ini, kurang maksimal.
"Kami akan melakukan perampingan organisasi. Kami juga akan merekrut pengurus yang memiliki komitmen untuk mengembangkan olahraga di Karanganyar,"ujarnya.
Mengenai anggaran yang selama ini menjadi keluhan, Bagus Selo, berjanji akan memberikan tambahan anggaran melalui APBD.
BACA JUGA:Apa Makna Reshuffle Terakhir (?) Yang Dilakukan Jokowi?
"Anggaran menjadi hal mutlak untuk menjalankan sebuah organisasi. Terutama KONI. Tambahan anggaran akan kita berikan, dengan catatan, harus diikuti dengan peningkatan prestasi,"tegasnya.
Sementara itu, mantan Ketua KONi Sumarno, dalam laporan pertanggungjawabannya, memjnta maaf kepada masyarakat, karena belum dapat memberikan prestasi olahraga yang terbaik kepada Karanganyar.
"Dalam ajang Porprov lalu, kita berada di posisi 22. Peringkat ini, jauh lebih naik dibanding Porprov sebelumnya yang berada di peringkat 29 dari 35 kabupaten kota. Kami berharap, di bawah kepengurusan baru, prestasi olehraga Karanganyar semakin baik," terangnya.***
Sumber: