Pelantikan Kasi Intelijen dan Kasi Datun Kejari Medan yang Baru

Pelantikan Kasi Intelijen dan Kasi Datun Kejari Medan yang Baru

--

Medan, AktualNews - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Medan, Muttaqin Harahap, resmi melantik Kepala Seksi (Kasi) Intelijen dan Kasi Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun) yang baru di Kantor Kejari Medan, Senin (5/2/24).

Dapot Dariama resmi menjabat sebagai Kasi Intelijen Kejari Medan menggantikan Simon yang saat ini dipercaya menjabat sebagai Kasi Idpolhankam pada Asisten Intelijen (Asintel) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau.

Sementara itu, Dapot Dariama sebelumnya menjabat sebagai Kasi B pada Asintel Kejati Banten.

BACA JUGA:Perdana, Wali Kota Bobby Nasution Luncurkan EV Charging di Kota Medan

Kemudian, Feri Dinanta Ginting yang sebelumnya menjabat sebagai Kasi Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan (PB3R) pada Kejari Lhokseumawe, kini menjadi Kasi Datun Kejari Medan menggantikan posisi Ricardo Baringin Marpaung.

Ricardo Baringin Marpaung saat ini resmi menjabat sebagai Kasi Narkotika pada Asisten Pidana Umum (Aspidum) Kejati Sumatera Utara (Sumut).

BACA JUGA:Wali Kota Medan Bobby Nasution: Mari Jaga Persaudaraan Jelang Pemilu

Dalam kesempatan pelantikan tersebut, Kajari Medan menyampaikan pesan kepada seluruh jajarannya khususnya kepada Kasi Intelijen dan Kasi Datun yang baru saja dilantik.

“Saudara-saudara harus mampu melaksanakan tugas dengan baik sebagai bagian dari masa depan institusi ini. Oleh karena itu, sudah seharusnyalah saudara-saudara sekalian untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas masing-masing. Jangan hanya menonjol dalam satu bidang saja,” pesan Muttaqin.***

Sumber: