Panitia PPDB di SMKN 4 Tigaraksa Tidak Transparansi Disorot LSM BSPI

Panitia PPDB di SMKN 4 Tigaraksa Tidak Transparansi Disorot LSM BSPI

Tangerang, AktualNews - Kordinator Wilayah LSM Banten Transparansi Independen Kabupaten Tangerang, soroti Panitia pelaksanaan PPDB di SMKN 4 Tigaraksa. Fadil selaku Kordiantor Wilayah menanggapi dan menyoroti terkait pelaksanaan PPDB di SMKN 4 kecamatan Tigaraksa kabupaten Tangerang, Jumat (14/7/2023). "Kenapa tidak ada penjelasan terkait seleksi uji kompetensi, banyak siswa-siswa yang tidak di terima di sekolah pilihan mereka, seharusnya ada penjelasan alasan dari pihak Panitia ketika siswa yang mendaftar tidak diterima di Sekolahan tersebut, Saya sendiri sudah 4 kali datang ke pihak sekolah untuk menanyakan hasil Kompetensi dengan rincianya tapi tidak ada yang bisa ditemui, baik dari pihak Panitia PPDB mau pihak kepala Sekolah," ucapnya. Tidak puas dengan hasil penulusuran di Sekolah tersebut, tim L BSPI menggali informasi ke Dinas Pendidikan Provinsi Banten dan bertemu dengan pak Adang selaku bagian dari Dinas Pendidikan Provinsi Banten, sedikit memberi penjelasan. "Untuk hasil uji kompetensi tidak ada kewenangan Provinsi, test kompetensi kan ada nya di Sekolah yang bersangkutan, semuanya ada di pihak sekolah masing-masing SMKN," ujarnya. Kemudian tim melakukan investigasi kepada Orang Tua siswa yang berinisial NI, yang merasa kecewa terhadap manajmen pihak kepanitiaan PPDB di Sekolah SMKN 4 Tigaraksa. "Kami jelas sedih dan kecewa, yaitu tidak ada alasan yang jelas terhadap tidak di terima anak saya yang mendaftarkan di sekolah SMKN 4 Tigaraksa ini, harusnya ada penjelasan dong, kalau memang anak saya tidak di terima apa alasannya, kalau begini saya gak tega dan jadi pikiran dengan nasib anak saya Kedepannya, yang mana anak adalah harapan saya selaku orang tua untuk masuk ke sekolah tersebut jadi pupus apalagi, pendaftaran untuk ke sekolah negri sudah tidak mungkin , karena mengharapkan di terima di sekolah SMKN 4 Tigaraksa ini," tandas'nya dengan nada kesal dan penuh kekecewaan. Kronologis calon siswa berinisial DM yang mendaftar ke PPDB online melalui link PPDB pada tanggal 17-06-2023 pukul 02:00 kemudian datang ke sekolah untuk test kompetensi pada hari Senin tanggal 3-07-2023 dan tinggal menunggu hasil di terima/tidak pada tanggal 11- 07-2023. Kemudian pada tanggal 11-07-2023 melihat hasil dari link PPDB online bahwa tidak di terima di SMKN 4 Tigaraksa, dan calon siswa yang berinisial DM mengatakan kepada TIM LSM BSPI . Baca Juga: Proyek Renewable Energy Membludak, Kebutuhan Talenta di Bidang EBT Semakin Besar "Saya sedih setelah tahu tidak di terima, saya ingin dan mau benar bersekolah di sekolah SMKN 4 , dengan mengambil jurusan TOI (Teknik Otomotif Indusri)," tutur DM sedih campur kecewa. Insya Allah saya segera akan menyurati Kepala Dinas Pendidikan untuk melakukan Audiensi bersama pengurus LSM BSPI ujar Fadil selaku kordinator LSM BSPI Kab.Tangerang dikantornya diwilayah Taman Adiayasa. [Red/Akt-23]   AktualNews

Sumber: