Ketua DPC PDIP Fokus Urus Pileg Dulu, Bagus Selo Tak Ingin Bicara Pilkada 2024

Ketua DPC PDIP Fokus Urus Pileg Dulu, Bagus Selo Tak Ingin Bicara Pilkada 2024

Foto: Ketua DPC PDI Perjuangan Karanganyar, Bagus Selo Karanganyar, AktualNews - Ketua DPC PDI Perjuangan, Bagus Selo menegaskan tak ingin bicara soal Pilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 sebelum pemilihan legislatif (Pileg). Pihaknya ingin fokus pada pemenangan Pileg terlebih dahulu, karena hal itu sebagai salah satu faktor acuan untuk menentukan kebijakan Pilkada mendatang. "Masyarakat bebas berpendapat di Pilkada 2024 nanti siapa akan berpasangan dengan siapa. Namun, PDI Perjuangan ingin fokus pada pemenangan Pileg dulu. Setelah Pileg baru kita bicara Pilkada," jelas Bagus Selo yang juga Ketua DPRD Karanganyar ini pada wartawan, kemarin. Bagus Selo memastikan, terkait Pilkada 2024 yang jelas keputusan PDI Perjuangan berada di nomer satu, atau bersikukuh untuk menghusung calon Bupati sendiri. Dan seperti tradisi di PDI Perjuangan siapa pun kader yang mendapatkan rekomendasi dari Ketua Umum, Megawati Sukarnoputri, itu yang akan didukung. Sedangkan untuk Wakil dan lain sebagainya, itu yang perlu dibahas nanti usai Pileg. Itu pun tetap tegak lurus dengan keputusan pusat. "Sudah jelas keputusan kita. PDI Perjuangan akan mengusung Bupati sendiri. Kita tak mau jadi wakil lagi, dan saat ini kita fokus untuk kemenangan pileg tahun 2024,," terangnya. ( Red/Akt-52/Dawam)   AktualNews

Sumber: