Turnamen Sepakbola Ramadhan Cup Dibuka, Wakil Bupati Labuhanbatu Berharap Lahir Bibit Profesional

Turnamen Sepakbola Ramadhan Cup Dibuka, Wakil Bupati Labuhanbatu Berharap Lahir Bibit Profesional

Labuhanbatu, AktualNews-Olahraga adalah salah satu hal yang menyenangkan, sehingga banyak kalangan menyukainya, baik sebagai alat pelampiasan hobi, Pembinaan kesehatan. dan penyaluran bakat. Menyokong itu semua, banyak kalangan donatur dan pecinta olahraga membuat event pertandingan ataupun turnamen. Senin 7/2/2022 dihadiri dan dibuka langsung oleh Wakil Bupati Labuhanbatu Hj.Ellya Rosa Siregar,S.Pd, MM, untuk meningkatkan aktivitas berolahraga warga Dusun Bintais Desa Tanjung Siram Kecamatan Bilahulu menggelar Turnamen Sepak bola open Ramadhan Cup yang di ikuti 32 tim se-kabupaten Labuhanbatu Raya Sebelum membuka pagelaran turnamen tersebut, Wakil Bupati meminta kepada seluruh elemen masyarakat dan instansi terkai untuk menyuport pertandingan ini dengan baik, agar turnamen ini berjalan dengan baik dan menghasilkan hasil yang baik pula. "Mari kita dukung dan suport para pemain dan penyelenggara turnamen ini, agar nantinya pertandingan ini berjalan dengan baik dan menghasilkan hasil yang terbaik, dengan harapan nantinya akan tumbuh bibit-bibit pesepakbola yang bisa mengisi panggung nasional maupun internasional" ujar Wabub. Dijelaskan Wabup, dari olahraga kerukunan antar masyarakat dan pemerintah bisa terjalin, dari olahraga juga bisa membangun dan membolo Labuhanbatu yang kita cintai. Diakhir bimbingan, Hj. Ellya Rosa berpesan kepada seluruh pemain dan penyelenggara agar menjaga sportifitas sehingga permainan ini berjalan dengan baik, dan ke amanan dapat terjaga.ucapnya. Junaidi Hasan, selaku ketua panitia penyelenggara melaporkan Bahwa turnamen Ramadhan Cup ini diikuti 32 tim se-kabupaten Labuhanbatu Raya dengan harapan dapat menumbuhkan rasa persaudaraan dan cinta akan olahraga, karena dengan menambah kesibukan berolahraga, generasi muda dapat menghindari yang namanya narkoba. Dikesempatan kali ini juga, Junaedi mengucapkan banyak terimakasih atas kehadiran Wakil Bupati Labuhanbatu di pembukaan turnamen di Bintais ini, dengan hadirnya Wabup Labuhanbatu menambah semangat kami mensukseskan acara ini, Ujarnya. Ditandai dengan tendangan bola ke gawang oleh Kadispora Kabupaten Labuhanbatu Syarizal Hasibuan, SE, pembukaan turnamen di awali dengan pertandingan pembuka antara Tim Sigma FC rantauprapat berhadapan dengan Bintang Timur FC Paluta. Turut mendampingi Wakil Bupati Labuhanbatu Hj.Ellya Rosa sore itu, Kadipora Kabupaten Syarizal Hasibuan SE, Camat Bilahulu Hamdi Erazona, Perwakilan Danramil, Polsek Bilahulu, tokoh masyarakat dan masyarakat sekitar. [ Red/Akt-01 ]   AktualNews

Sumber: