Belajar Via Daring Tingkatkan Kompetensi Presenter

Belajar Via Daring Tingkatkan Kompetensi Presenter

Jakarta, Aktual News - Setelah sukses mengadakan pelatihan daring Certiefied Presenter (C. Pst) angkatan pertama, AR Learning Center kembali mengadakan pelatihan dan sertifikasi uji kompetensi Certiefied Presenter (C. Pst) angkatan kedua. Dengan tetap mementingkan standar pembelajaran serta keilmuan tentang dunia presenter. Melalui media Zoom yang terselenggara pada tanggal 13 April 2021 AR Learning Center, dengan pembicara yang kompeten dibidangnya, Coach Akbar Widigdo menjelaskan beberapa yang perlu diingat dalam membawakan sebuah acara. “Syarat utama untuk menjadi seorang presenter atau pembawa acara adalah Beretika, cerdas (memiliki wawasan yang luas), sabar, memiliki citra rasa humor, koorperatif, serta haruslah paham teknologi,” imbuhnya. Walaupun diadakan bertepatan dengan awal puasa namun peserta yang mengikuti acara tetap memiliki semangat belajar yang tinggi. Kesempatan untuk mengasah kemampuan berbicara serta menambah wawasan tidak di sia-siakan oleh para peserta, salah satunya adalah Ariaguna Nugraha Ma’mur, seorang pengusaha asal jakarta. “Kesibukan yang ada bukanlah suatu penghalang untuk kita meng’upgrade’ diri, terlebih saat pandemi belum usai, kita bisa belajar banyak hal walau hanya melalui media daring” imbuhnya. Diharapkan pelatihan-pelatihan daring yang diadakan oleh lembaga-lembaga pelatihan seperti ini, dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia masyarakat Indonesia menjadi lebih baik. [Red/Akt-23]   Aktual News

Sumber: