Muhamad Fikri Mubarok Siap Menahkodai Pemilihan Ketua IPNU Jakarta Barat

Muhamad Fikri Mubarok Siap Menahkodai Pemilihan Ketua IPNU Jakarta Barat

Jakarta, Aktual News- Pengurus Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama Jakarta Barat, mengadakan Konferensi Cabang ( konfercab ) di Pondok pesantren Al-Washilah Jakarta, Minggu 11/04/2021. Salah satu kader IPNU Kalideres yang di lihat memiliki potensi dan kuat untuk menahkodai IPNU Jakarta Barat adalah Muhammad Fikri Mubarok, sebelumnya ia pernah menjadi ketua IPNU Kalideres periode 2017-2018. Kegiatan tersebut adalah kontestasi pemilihan ketua PC. IPNU kota administrasi Jakarta Barat. Muhammad Fikri Mubarok membawa Visi menjadikan pusat pembelajaran serta perkembangan filantropi pelajar dengan memelihara dan mengamalkan ajaran Ahlusunnah Wal Jamaah. Muhammad Fikri Mubarok Meyakini dirinya maju di pencalonan ini sebagai hasil musyawarah dengan teman-teman IPNU se-Jakarta Barat dan berdialog dengan tokoh IPNU Jakarta Barat. Dengan membawa 4 misi: 1. Satu cita. 2. Voluntarisme (kerelaan). 3. Altruisme (mendahulukan kepentingan umum). 4. Equality (kesetaraan) dan kreatif. Yang bisa disebut dengan (vaekraf) dengan taglan, "Pemimpin yang berpengalaman dan mengerti akan kebutuhan pelajar hari ini". Muhammad Fikri Mubarok berharap ketika terpilih menjadi ketua IPNU Jakarta Barat bisa membawa IPNU dalam bidang akademisi, potensi, kreatifitas dan mampu bersaing kesemua elemen pelajar dan mampu mengamalkan ajaran Ahlusunnah Wal Jamaah di sekolah Jakarta Barat," tutur Ahmad Fikri Mubarok. [ Red/Akt-41 /Yunadin ]   Aktual News  

Sumber: