Kepada Ketua Forbes, Ketua Ormas Gempar Curhat Kasus Dugaan Korupsi Mandek di Simeulue

Kepada Ketua Forbes, Ketua Ormas Gempar Curhat Kasus Dugaan Korupsi Mandek di Simeulue

  Simeulue, Aktual News. Ketua Umum Ormas Gerakan Masyarakat Pengawal Amanah Rakyat (GEMPAR) Zulhamzah hari ini lakukan pertemuan dengan Ketua Forum Bersama (Forbes) Anggota DPR RI Asal Aceh, Muhammad Nasir Djamil S.Ag, M.Si di Banda Aceh. Dalam pertemuan yang berlangsung rilex tersebut, Ketua Ormas Gempar Zulhamzah berbincang panjang curhat tentang berbagai persoalan di Simeulue termasuk dugaan kasus korupsi yang madek dan kasus lainnya yang saat ini sudah ditangani pihak Polda Aceh, Ujar Zulhamzah via Telpon selulernya (06/01). Kita sebagai rakyat Aceh dan Simeulue khususnya sangat bangga kepada Tokoh Aceh yang sangat respek kepada masyarakat serta melayani setiap aspirasi rakyat Aceh ini, kita sangat mengapresiasi Bapak Muhammad Nasir Djamil ini, ia sangat Ramah dan peduli kepada Masyarakatnya, termasuk Simeulue, Ujar Zulhamzah. "Atas nama Masyarakat Simeulue, kita sangat berharap kepedulian beliau dan kita sangat berterima kasih" Dalam pertemuan tadi, selain menyampaikan secara lisan, juga turut menyerahkan sejumlah dokumen kepada Bapak Muhammad Nasir Djamil, sebut Zulhamzah. Sementara, tanggapan Nasir Djamil yang didampingi Ramadhan Djamil sebagai Ketua Partai Indonesia Terang DPW Provinsi Aceh mengatakan sangat perihatin dan berjanji akan menyampaikan masalah-masalah tersebut bahkan ke KPK, sebut Nasir Djamil kepada Zulhamzah, [Red/Akt-25/As] Aktual News.  

Sumber: