Sering terjadi Kecelakaan, Jalan bergelombang di Km 35 Jln Raya Serang Dibiarkan tanpa Perbaikan oleh Dinas PU
Jayanti, Aktual News-Sebagai Jalur utama menuju Provinsi, semesti nya jalan raya Serang-Jakarta atau pun sebalik nya harus selalu dalam kondisi baik, tapi di Km 35 tepat nya di dekat Kantor Kecamatan Jayanti Tangerang di biarkan bergelombang tanpa ada nya perbaikan. Menurut ketua DPW Bela Negara profinsi Banten yang juga merangkap sebagai Pengurus Kecamatan Golkar kecamatan Jayanti H.Rebo muhidin.SH di Km 35 sering sekali terjadi kecelakaan lalu lintas yang memakan korban jiwa akibat kendaraan besar yang menghindari jalan bergelombang, " Bahkan salah seorang warga kami yang sedang menunggu angkot pun pernah di hantam mobil pengangkut selcon pada pagi hari " kata nya ke Media. Salah seorang pengendara motor yang berhasil di kompirmasi oleh media mengatakan " Truck besar kalau lewat situ pasti menghindar ke kiri atau ke kanan, parah nya kadang mereka tanpa pasang sen dulu main pindah jalur saja kan bahaya bagi kendaraan dari arah berlawanan " kata nya tanpa mau nama nya di publikasikan. Bagi warga Jayanti, kondisi jalan bergelombang seperti itu sangat berbahaya sekali, terutama yang pas pertigaan Waru doyong desa Jayanti, yang nama nya Pertigaan sudah pasti banyak kendaraan yang keluar masuk. Jika kondisi jalan yang rusak dan bergelombang itu terus di biarkan oleh Dinas PU provinsi dikwatirkan kecelakaan akan terus terjadi, mungkin di Km 35 lah yang mengalami kerusakan terparah sepanjang jalur Serang - Jakarta.[ Red/Akt-15 ] Mulyadi AktualNews
Sumber: