Sungai Dalu Dalu Meluap Lampaui Tanggul, Warga Cemas

Sungai Dalu Dalu Meluap Lampaui Tanggul, Warga Cemas

Batu Bara, Aktual News-Sungai Dalu Dalu di Kabupaten Batu Bara meluap tidak seperti biasanya. Kondisi ini membuat warga masyarakat merasa cemas bila seketika mengakibatkan banjir. Pantauan wartawan Selasa (8/12/20) hingga pukul 14.20 Wib air dari luapan sungai telah melampaui tanggul sungai, bahkan telah merembes mengalih hingga ke permukiman penduduk dan lahan persawahan di Desa Suka Raja, Kecamatan Air Putih. Keadaan yang mengkhawatirkan, tanpa ada komando ratusan warga bergerak bersama-sama membawa karung menuju tanggul menimbun tanggul sungai dimana air mulai merembes keluar. Karung-karung yang dibawa warga terlebih dahulu diisi tanah dan pasir. Karung tersebut dipasang sejajar dengan tanggul sungai untuk menghempang agar air tidak meluap ke luar tanggul. Demikian juga kondisi di jembatan Sungai Dalu Dalu, air juga terlhat terus naik ke permukaan. Hingga berita ini dikirim ke redaksi, belum terlihat pihak Dinas PUPR atau BPBD Kabupaten Batu Bara turun ke lokasi. Sementara warga didominasi ibu-ibu sudah sangat khawatir, bahkan diantaranya ada yang menjerit karena ketakutan. Mereka sangat takut seketika banjir melanda permukiman mereka. “Kalau tanggul pecah habislah padi kita di sawah. Terendam jugalah rumah-rumah kita,” kata seorang ibu dengan nada sangat cemas. [ Red/Akt-35 ]   Anssary Aktual News  

Sumber: