Ormas Gempar Silaturahmi, Kapolres Simeulue Akan Back-Up Tim Tipikor Polda Aceh.
Simeulue, Aktual News,- Hari ini pengurus Ormas GEMPAR lakukan kunjungan ke Polres Simeulue dalam rangka silaturahmi dan kemitraan. Dalam pertemuan yang disambut langsung Kapolres Simeulue, AKBP Agung Surya Prabowo, SIK. Pengurus Ormas Gerakan Masyarakat Pengawal Amanah Rakyat (GEMPAR) tersebut membicarakan beberapa hal diantaranya tentang Kemitraan, Kamtibmas dan Penegakan Hukum. Terkait kemitraan, pihak Gempar memaparkan tentang ruang lingkup serta visi-misi Ormas Gempar dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat serta pengawalan terhadap kebenaran dan keadilan, jelas Ketua Divisi Humas Gempar, Agam Becu di Mapolres Simeulue (26/11). Untuk maksud tersebut Ormas Gempar mengharapkan adanya kerjasama yang baik dengan Polres Simeulue sebagai mitra sehingga dapat saling bersinergi. Demikian pula dengan stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Ormas Gempar senantiasa siap mendukung karena di Ormas Gempar juga memiliki Bidang Satuan Tugas (SATGAS) keamanan yang juga dibina langsung oleh Polres Simeulue melalui Kasat Bimas Bapak Iptu Azwir pada saat itu, tambah Agam Becu. Lebih lanjut ia menjelaskan, hal terpenting yang kami sampaikan terkait adanya sejumlah laporan dugaan Tindak Pidana Korupsi ke Polda Aceh, hal itu tanpa mengurangi rasa hormat kami kepada pihak Polres Simeulue, Ucap Agam Becu mendampingi Ketua Umum Ormas Gempar dan Pengurus lainnya. Alhamdulillah Bapak Kapolres mendukung Laporan-laporan Ormas Gempar demi kebenaran dan juga akan mengawalnya. Bahkan pihaknya akan memback-Up Tim Penyidik Tipikor dari Polda Aceh yang akan datang hari ini serta Tim yang sudah berada di Simeulue sebelumnya , tutup Agam Becu. Kapolres Simeulue AKBP Agung Surya Prabowo, SIK yang dimintai tanggapannya oleh awak media mengatakan, menyambut baik kedatangan Pengurus Ormas Gempar dan Mendukung Ormas ini. Terkait laporan-laporan Ormas Gempar pihaknya akan menerima dan menindak lanjuti setiap laporan yang ditujukan kepada Polres Simeulue, tutup Kapolres Simeulue didampingi Ketua Umum Ormas Gempar, Zulhamzah. Berikut Cuplikannya : Apabila terkendala silahkan klik tautan dibawah ini: https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=186296753121368&id=100052231336303 [Red/Akt-25/As] Aktual News.
Sumber: