Drs.H.Mhd.Fitryus. SH.MSP: ” Ayo Tulus Dan Ikhlas Menjalankan Tugas Kita
Labuhanbatu, Aktual News-" Kepada aparatur pemerintah kabupaten labuhanbatu ayo tulus dan ikhlas menjalankan tugas kita melayani masyarakat", Demikian diucapkan Pjs. Bupati Labuhanbatu Drs.H.Mhd. Fitryus dihadapan seluruh Muspicam Pangkatan ketika kunjungan kerja ke kantor Camat Pangkatan Kamis 12/11/2020. Melayani masyarakat adalah tugas kita dan itu sudah ada dalam sumpah jabatan ketika kita dilantik menjadi pejabat, dari itu janganlah merasa bosan dengan setiap tugas kita. Terlebih saat ini kita dihadapkan dengan tanggung jawab besar menghadapi pilkada mendatang, tugas kita untuk mengajak seluruh masyarakat yang memiliki hak pilih untuk datang ke TPS memilih calon Bupati dan Wakil Bupati dengan damai.ucapnya. "Sampaikan kepada masyarakat bahwa suara kita menentukan masa depan pembangunan di daerah kita, jangan golput, karena golput bukan ciri masyarakat yang baik". "Dan perlu kita ingat, pilkada kali ini berbeda dengan yang lalu, kali ini kita dihadapkan dengan pandemi Covid-19, yang pastinya kita laksanakan itu harus tetap mengikuti protokol kesehatan, " tegas Fitryus. "Kepala Desa adalah tonggak pembangunan yang lebih dekat dengan masyarakat, peran kepala desa sangatlah dibutuhkan untuk menyampaikan, membina dan menata masyarakat hingga ke pelosok desa, maka dari itu janganlah pernah merasa malas dan enggan melaksanakan dan menyelesaikan tugas-tugas yang semestinya diselesaikan, " pungks Pjs Bupati. [ Red Akt-01 ] Aktual News
Sumber: