Desa Kampung Gedong Ciampea Terapkan PSBB Dengan Hasil Swadaya Masyarakat

Desa Kampung Gedong Ciampea Terapkan PSBB Dengan Hasil Swadaya Masyarakat

Bogor, Aktual News - Guna mencegah penyebaran virus corona (Covid-19), warga Kampung Gedong Ciampea Kabupaten Bogor gotong royong melakukan penyemprotan disinkfektan di lingkungan Pekampungan dan menutup akses jalan perlintasan keluar masuk pemukiman. Ketua RW 01 Kampung Gedong Kelurahan Ciampea Kabupaten Bogor, Deden Diana menegaskan penyemprotan disinkfektan yang dilakukan warganya bersama karang taruna Giri Cempa Ciampea dalam rangka upaya pencegahan penyebaran Virus Corona (COVID-19) di lingkungan Masyarakatnya. "Kami gotong royong swadaya melakukan penyemprotan disinfektan. Ini semua dalam upaya pencegahan penyebaran Virus Corona (COVID-19) di sekitar rumah warga," ujar Deden Diana Selaku ketua RW Masih kata Deden Diana, biaya kegiatan penyemprotan disinfektan tersebut merupakan hasil swadaya masyarakat dan karang taruna. Hasil dari swadaya masyarakat mereka membuat sendiri cairan disinfektan.Ini semua kami lakukan untuk pencegahan penyebaran Virus Corona di lingkungan kami. Pria asal Ciampea ini melanjutkan, selain penyemprotan disinfektan, warganya juga membuat portal di Seluruh gang atau jalan keluar masuk di Pemukimam Tujuanya untuk keamanan keluar masuk kendaraan yang berasal dari luar daerah mereka. "Untuk sementara akses jalan yg menuju Pemukimam dari tiga gang ditutup dan di jaga oleh masyarakat dan karangan taruna, tujuannya untuk mengurangi keluar masuk orang yg tidak berkepentingan selama pencegahan virus corona," ujar Deden Diana. Deden Diana menambahkan, penyemprotan disinfektan dilakukan di semua RT yang ada di Lingkungan RW 01. "Penyemprotan disinfektan sudah dilakukan di semua RT. Jadwal dua kali dalam satu minggu dengan hasil swadaya masyarakat, Sendiri" ujar Deden kepada aktualnews, Jumat (17/4/2020) Dilanjutkannya, sebelum dilaksanakannya penyemprotan agar selalu jaga kebersihan diri sendiri, keluarga, serta lingkungan sekitarnya. Masyarakat diharapkan rajin cuci tangan,pakai antiseptik, mengurangi kontak fisik dengan orang lain dan mengurangi keluar dari pemukiman apabila tidak begitu penting demi memutus virus Covid-19"ungkap Deden Diana Selaku ketua RW 01 "Kami berharap dengan pencegahan yang kami lakukan bisa memutuskan penyebaran virus ini dan kita kembali seperti dahulu apalagi beberapa hari lagi kita akan menyambut bulan suci Ramadhan. [Red-Akt-27] Andi suprihadi Aktual News

Sumber: