Pengamanan Natal 2019 dan Sambut Tahun Baru 2020, Wakil Walikota Bogor Pimpin Rapat Korlin Sektoral Operasi Li

Pengamanan Natal 2019 dan Sambut Tahun Baru 2020, Wakil Walikota Bogor Pimpin Rapat Korlin Sektoral Operasi Li

Bogor, Aktual News– Wakil Walikota Bogor Dedie A Rachim dan Wakapolresta Bogor Kota AKBP M Arsal Sahban memimpin Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Lilin Lodaya 2019 dalam rangka pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, di Mako Polresta Bogor Kota Jl. Kapten Muslihat Bogor pada Rabu (18/12/2019). Rapat diikuti oleh para pejabat Polri dan TNI juga Ormas dan Organisasi di wilayah hukum Polresta Bogor Kota. Dalam sambutannya Wakil Walikota Bogor menyampaikan," Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam Operasi Lilin Lodaya 2019 ini bertujuan agar kota Bogor aman dan kondusif, secara defakto Bogor adalah ibukota karena Presiden RI tinggal di Bogor", ujarnya. Senada dengan Wakil Walikota, Wakapolresta Bogor Kota yang baru dilantik beberapa minggu lalu, AKBP M Arsal Sahban menyampaikan apresiasi akan hadirnya para stake holder dalam acara tersebut. " Operasi ini untuk memastikan keamanan, disiapkan tactical forgate tujuan untuk mendapatkan gambaran memastikan operasi ini berjalan dengan aman dan kondusif", ujar mantan Kapolres Lumajang ini. Sementara itu Kasatlantas Polresta Bogor Kota Kompol Fajar Hari Kuncoro SH, M.Si memaparkan teknis pengamanan jalur Lantas memaparkan lewat Tactical Floor Gate yang ada ditengah area rapat tersebut. " Antisipasi arus lalu lintas untuk disosialisasikan bahwa khusunya Car Free day di jalur Puncak bahwa 31 Desember 2019 pukul 18.00 Wib hingga pukul 06.00 tanggal 01 Januari 2020, mengurangi penumpukkan kendaraan di Kota Bogor", imbuhnya. Selain itu rapat juga diisi oleh paparan dari Kasat Intel, Kasat Ops, Kasatlantas, Kadishub. Tampak hadir Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO) Bogor Kang Brodin dan jajaran, dengan antusias paparan antisipasi pengamanan Natal dan Tahun Baru 2020 berlangsung. [ Red/Akt-01 ]   Aktual News  

Sumber: