Sertijab Wakapolda Jatim

Sertijab Wakapolda Jatim

Surabaya, Aktual News-Mantan Kapolres Malang dan Pamekasan, Brigjen Pol Drs. Djamaludin, resmi jabat Wakapolda Jatim menggantikan Irjen Pol Drs. Toni Harmanto, M.H. Serah terima dan sumpah jabatan (Sertijab), dilakukan, Senin 21 Oktober 2019 pukul 13.00 Wib di gedung Mahameru Polda Jatim. Brigjen Pol Drs. Djamaludin, sebelumnya menjabat Karorenmin Lemdiklat Polri, sedangkan Wakapolda Jatim yang lama sebagai Widyaswara Utama Sespim Lemdiklat Polri. Bertindak selaku Inspektur Upacara Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Luki Hermawan, M.Si. Setelah mengucapkan sumpah jabatan, pejabat yang melakukan serah terima jabatan, menanda tangani BA serah terima jabatan dan sumpah. Dalam amanatnya, Luki Hermawan mengatakan, sangat berterima kasih kepada Irjen Pol Toni yang mendapatkan promosi dan mendapat bintang yang kini menjadi dua. Upacara serah terima ini memang dilaksanakan agak mundur dikarenakan kita harus siaga 1 dalam pengamanan pelantikan presiden. Sementara, Brigjen Pol Drs. Djamaludin, adalah orang yang tidak asing bagi Jawa Timur dan pernah bertugas di Jatim selama13 tahun. “Saya selaku Kapolda dan wakil saya sudah menguasai Jatim, pernah jadi Kapolres di Malang, Pamekasan sehingga akan lebih mudah untuk bekerja sama,” jelas Luki Hermawan. Upacara sertijab ini diikuti oleh para Pejabat Utama Polda Jatim, Kapolrestabes Surabaya, Kapolres/ta jajaran Polda Jatim, Pengurus Bhayangkari Polda Jatim, deputasi Pamen, Pama, Bintara dan ASN Polda Jatim. [ Red/Akt-21 ] Redho Fitriyadi Aktual News

Sumber: