Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dudung Setyawan Pimpin Upacara Mutasi Jabatan

Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dudung Setyawan Pimpin Upacara Mutasi Jabatan

--

Tapsel, AktualNews - Padangsidimpuan. Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dudung Setyawan memimpin langsung upacara serah terima jabatan dan pisah sambut pejabat utama Polres Padangsidimpuan di Mapolres Padangsidimpuan, Kamis (11/7/2024).

Acara serah terima jabatan dan pisah sambut ini berjalan penuh hikmat. Kegiatan ini juga dihadiri sejumlah Perwira Polres Padangsidimpuan, ⁠Personil Polres Padangsidimpuan serta Pengurus dan Anggota Bhayangkari Cabang Padangsidimpuan.

Dalam siaran pers yang diterima media sejumlah nama yang dimutasi di Polres Padangsidimpuan yaitu, Kompol Rahmad Takdir Harahap ditunjuk sebagai Wakil Kepala Polres Padangsidimpuan, menggantikan kekosongan jabatan yang sebelumnya ada. Rahmad sebelumnya menjabat sebagai Wakil Kepala Polres Tapanuli Selatan.

Sementara itu, posisi Kepala Bagian Sumber Daya Manusia (SDM) yang sebelumnya dipegang oleh Kompol Juriadi, yang kini dipindahkan ke Polda Sumatera Utara, kini diisi oleh AKP Sulhan Arifin Siregar. Sebelumnya, Sulhan menjabat sebagai Kepala Satuan Binmas di Polres Padangsidimpuan.

Selain itu, jabatan Kepala Satuan Binmas kini dipercayakan kepada Iptu Sulaiman Rangkuti, yang sebelumnya bertugas sebagai Kepala Satuan Tahti di Polres Padangsidimpuan. Sedangkan AKP Tomat Saragih, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Satuan Sabhara, kini mengisi jabatan Kepala Kepolisian Sektor Batunadua.

BACA JUGA:Begini Ketua Komisi VII DPR RI Bicara Tentang Pertambangan Rakyat

Tidak hanya itu, AKP Hasiholan Naibaho, yang sebelumnya bertugas sebagai Kepala Kepolisian Sektor Panai Tengah di Polres Labuhan Batu, kini menjabat sebagai Kepala Satuan Samapta di Polres Padangsidimpuan. Posisi terakhir yang mengalami pergantian adalah jabatan Kepala Satuan Reserse Kriminal, yang sebelumnya dipegang oleh AKP Maria Marpaung. Maria kini telah dipindahkan ke Bagian Hubungan Masyarakat di Polres Tapanuli Selatan, dan posisinya digantikan oleh AKP Desman Manalu, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Urusan Kriminal Khusus di Polresta Deli Serdang.

Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Dudung Setyawan mengatakan bahwa, perubahan ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan efektivitas Polres Padangsidimpuan dalam menjalankan tugas-tugasnya untuk melayani dan melindungi masyarakat.

“Mutasi jabatan yang signifikan dalam upaya memperkuat struktur kepemimpinan. Diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan efektivitas Polres Padangsidimpuan dalam menjalankan tugas-tugasnya untuk melayani dan melindungi masyarakat,” katanya.***

Sumber:

Berita Terkait