Wali Kota Siantar Susanti Janjikan 199 JCH akan Dapat Pelayanan Maksimal

Wali Kota Siantar Susanti Janjikan 199 JCH akan Dapat Pelayanan Maksimal

--

Pematangsiantar, AktualNews - Wali Kota Susanti Dewayani mengatakan, Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar akan memberikan pelayanan terbaik bagi 199 Jamaah Calon Haji (JCH) yang akan berangkat ke Tanah Suci.

Saat membuka Bimbingan dan Manasik di Lapangan Brimob Subden 2B, Selasa (23/4/24), Susanti juga menyampaikan terima kasih kepada Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Pematangsiantar atas kerja kerasnya dalam menjaga kuota JCH.Sebanyak 199 JCH dan satu petugas telah diberikan bimbingan dari awal hingga proses pemberangkatan.

“Nantinya para JCH akan diundang ke Rumah Dinas Wali Kota. Kami Pemko Pematangsiantar dan Kantor Kemenag akan memberikan pelayanan semaksimal mungkin kepada bapak ibu sekalian,” katanya.

Sementara itu, Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh (PHU) Kantor Kemenag Pematangsiantar, Luhut Ritonga, menjelaskan bahwa seluruhnya akan berangkat dengan kloter 5 Embarkasi Medan dengan didampingi satu petugas, sehingga totalnya menjadi 200 orang.

JCH tertua bernama M Yusuf Harahap berusia 87 tahun, dan termuda atas nama Ihsanul Mahendra berusia 25 tahun.

BACA JUGA:Sempat Buron Tiga Bulan, Pencuri Mobil di Medan Akhirnya Berhasil Dibekuk Polisi

Pada tahun 2024, proses pemberangkatan JCH dilakukan secara ringkas sesuai tema “Haji Sehat dan Ramah Lansia” yang diusung oleh Kementerian Agama RI.

“Kementerian Agama RI menyarankan betul untuk memperhatikan orang tua kita, nenek kakek kita,” sebutnya.

Irma Suryani, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes), menjelaskan bahwa 149 jamaah telah divaksinasi Meningitis sebagai syarat masuk ke Saudi Arabia, sedangkan yang lainnya akan divaksinasi dalam waktu dekat.***

Sumber: