Enam Terduga Teroris di Kalbar dan Sumsel Berhasil Dibekuk Densus 88
Ilustrasi -Tangkap layar YouTube -
Jakarta, AktualNews- Terduga teroris berhasil diringkus Datasemen Khusus ( Densus ) 88 Antiteror yang diduga terlibat dalam jaringan terorisme di Sumatera Selatan dan Kalimantan Barat.
Menurut Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Polisi Ahmad Ramadhan dalam keterangannya kepada wartawan, Kamis 19 Oktober 2023 satu tersangka teroris jaringan Anshor Daulah.
Lima terduga di Sumatera Selatan berkaitan dengan jaringan Jamaah Ismaiyah juga berhasil diamankan Densus 88.
BACA JUGA:Densus 88 Geledah Terduga Teroris di Simo Surabaya
"Lima tersangka teroris jaringan JI ditangkap di Sumsel,” ujar Ramadhan dikutip AktualNews dari PMJ.
Lanjutnya Ramadhan mengatakan penangkapan di Sumatera Selatan dilakukan pada hari Rabu 18 Oktober 2023 Sementara untuk penangkapan di Kalimantan Barat dilakukan hari ini Kamis 19 Oktober 2023.
BACA JUGA:Densus 88 Berhasil Sikat 8 Orang Diduga Teroris di Sumut
“Penyidik Densus masih bekerja di lapangan untuk mengumpulkan semua keterangan dan barang bukti,” pungkasnya.***
Sumber: