Lokakarya Awal KKN Mahasiswa Universitas Muhammadiyah di Desa Sukasari Kecamatan Cisaat

Lokakarya Awal KKN Mahasiswa Universitas Muhammadiyah di Desa Sukasari Kecamatan Cisaat

Sukabumi, AktualNews - Kuliah kerja nyata tematik merupakan bagian aktivitas pendidikan sekaligus pengabdian kepada masyarakat yang di selenggarakan oleh LPPM universitas muhammadiyah, sukabumi yang diikuti oleh mahasiswa & mahasiswi Universitas Muhammadiyah Sukabumi semester 6, kegiatan KKN dilaksanakan dimulai pada tanggal 17 Juli 2023 hingga 23 Agustus 2023 tema yang diusung untuk kegiatan kuliah kerja nyata tematik tahun 2023 yakni membangun Desa menuju masyarakat. Madani setiap mahasiswa telah dibentuk sebuah kelompok dengan beranggotakan kurang lebih 15 orang dan sudah ditentukan oleh LPPM UMMI, terdiri dari berbagai program studi yang ada dilingkungan universitas muhammadiyah sukabumi. Kelompok 10 merupakan salah satu kelompok kuliah kerja nyata tematik Universitas Muhammadiyah Sukabumi, dengan beranggotakan 15 orang diantaranya. Moh Himatul Asrori dari program studi administrasi bisnis, Firdaus Jamaludin dari program teknik informatika, Alfi Nur Afiati program studi teknik informatika, Devina Octaviani program studi Administrasi bisnis, Yovita Anggraeni program studi administrasi bisnis, Meli Ismaya program studi sastra inggris, Diva Lismadara Putri program studi administrasi bisnis, Azmi Nabilah program studi administrasi bisnis, Arief Eko Farhan program studi teknik informatika, Neng Raima K program studi ilmu hukum, Reynaldi Rodiana Dachlan program studi ilmu hukum, Pebiyansyah Diyaul Haq program studi Teknik sipil, Agtya Nur Priyal program studi administrasi bisnis, Denada Pramunita Rahmadina program studi administrasi bisnis, Gumilar Aji Pangestu program studi PJKR dengan dosen pembimbing lapangan Wening Nugraheni, M.Pd. Dengan program KKN-T 2023 yakni Sertifikasi halal dan Sosialisasi pencegahan Stunting koordinator program yakni Muh Khairul Amal, M.M. Kegiatan kuliah kerja nyata tematik kelompok 10 berlokasi di desa sukasari. Tujuan dari program ini yakni untuk memudahkan pelaku usaha dalam mengurus sertifikasi halal. Yang melibatkan UMMI dan UMKM Di Desa Sukasari. Program yang dijalankan tidak hanya terdiri dari program primer melainkan ada juga program sekunder. Program yang dipilih berdasarkan permasalah diwilayah yang dituju. Berdasarkan permasalahannya yakni karena kebutuhan akan sertifikasi halal semakin meningkat dan membutuhkan biaya. Program primer yang dipilih yakni loka karya awal, loka karya akhir, monitoring dan evaluasi dan inisiasi kerjasama dengan instansi. Program sekunder yang dilaksanakan diantaranya mengajar di SDN 1 Sukasari, mengajar membaca Al-Qur’an di mesjid, mengikuti pengajian ibu-ibu, mengikuti pengajian bapak-bapak, membantu kegiatan posyandu, membantu kegiatan di desa sukasari, serta mengadakan kegiatan Muharaman. Pada hari Kamis, (20 Juli 2023) telah dilaksanakannya kegiatan lokakarya dilaksanakan pada pukul 09.00 WIB s.d selesai, peserta kegiatan terdiri dari mahasiswa KKNT se kecamatan Cisaat, tamu undangan dari pihak Kecamatan Cisaat, Perwakilan dari setiap desa, bersama koordinasi dan dosen pembimbing lapangan perwakilan dari desa Sukasari. Materi terdiri dari koordinator pihak Universitas Muhammadiyah Sukabumi yakni Muh Khairul Amal, M.M,. Materi yang disampaikan yakni pentingnya sertifikasi halal bagi pelaku UMKM. Peserta diberikan penjelasan mengenai apa itu sertifikasi halal, fungsi sertifikasi halal, serta manfaat yang akan didapatkan pelaku UMKM. Materi disampaikan melalui dua arah yakni diskusi antara pemateri dan peserta kegiatan. Setelah penyampaian materi selesai, dilanjut dengan poto bersama dengan pemateri, peserta kegiatan beserta panitia KKN-T kelompok 10. [Red/Akt-23]   AktualNews

Sumber: