Kejari Medan Deklarasi Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM

Kejari Medan Deklarasi Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM

Medan, AktualNews - Pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan menggelar apel deklarasi pembangunan Zona integritas dan penandatanganan pakta integritas Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (ZI-WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) di Kantor Kejakasaan Negeri Medan, Kamis (2/3/23). Wahyu mengatakan, pendeklarasian ZI WBK dan WBBM dilaksanakan dalam rangka mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dengan tiga sasaran hasil utama. “Yakni peningkatan kapasitas dan akuntabilitas organisasi, pemerintahan yang bersih, bebas KKN dan peningkatan kualitas pelayanan publik,” sebut Kajari Medan. Ia mengatakan, dalam membangun satker bepredikat ZI-WBK Kejari Medan mengacu pada aturan terbaru peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 90 Tahun 2021 tentang Pembangunan dan Evaluasi Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM di instansi pemerintah. “Jadi, ada 6 area yang menjadi titik fokus Kejari Medan dalam pembangunan ZI-WBK dan WBBM yakni, area manajemen perubahan, penataan tatalaksana, manajemen Sumber Daya Manusia (SDM), akuntabilitas, penguatan pengawasan dan peningkatan kualitas pelayanan publik,” ungkap Wahyu. Kemudian katanya, untuk meraih predikat Zona Integritas WBK dan menuju predikat WBBM Kejari Medan sangat membutuhkan dukungan sejumlah elemen masyarakat di kota Medan. “Kejari Medan sangat membutuhkan dukungan dari masyarakat dan sejumlah elemen agar di tahun 2023 ini Kejari Medan berhasil meraih predikat ZI WBK dan menuju predikat WBBM di kemudian hari,” sebut mantan Aspidsus Kejati Kalimantan Barat (Kalbar) itu. Setelah menggelar apel deklarasi pembangunan Zona Integritas, para Kasi Kejari Medan juga melakukan penandatanganan fakta Integritas Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (ZI-WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). Di antaranya Kasubbag Pembinaan Henry Sucipto Sanjaya Sirait, Kasi Intelijen Simon, Kasi Pidum Faisol, Kasi Pidsus Mochamad Ali Rizza, Kasi PB3R Ida Mustika Napitupulu, Kasi Datun Ricardo Marpaung, Jaksa Fungsional dan Pegawai Tata Usaha serta PPNPN. [Red-Akt/35]   AktualNews

Sumber: