GP Anshor PAC Kecamatan Panongan Mengadakan Haul Ke-13 Mengenang Kepergian Presiden RI ke-4 KH. Abdurrahman Wa

GP Anshor PAC Kecamatan Panongan Mengadakan Haul Ke-13 Mengenang Kepergian Presiden RI ke-4 KH. Abdurrahman Wa

Tangerang,AktualNews- GP Anshor PAC Panongan yang mana Banomnya MDS RA PAC Panongan mengadakan acara rutinan dan haul, haul ini dilakukan untuk mengenang kepergian Presiden RI ke-4 KH. Abdurrahman Wahid atau yang sering disapa Gus Dur ke-13, untuk mengirim kan doa dan meneruskan perjuangan pemikiran kyai Abdur Rahman Wahid atau biasa di panggil Gus Dur di kalangan warga Nahdliyin. Dengan menghadirkan mubalig kyai Rizal Hidayat atau yang biasa dipanggil Ki Babat Wahabi yang yang mengambil tema "perjuangan Hadratusyeh kyai Hasyim Asy'ari dalam perjuangan kemerdekaan, bersumber dari kitab Al'alamah kyai Hasyim Asy'ari karangan Muhamad Hasan Syihab," Rabu 28/12/2022. Kegiatan acara dilaksanakan di ranting Ranca Iyuh tepatnya di pondok pesantren Bani Toha yang diasuh kyai Odih Mawardi. Dengan di adakan kegiatan ini, diharapkan kader-kader NU di kecamatan Panongan dapat meneruskan pemikiran para tokoh Nu tentang agama kebangsaan dan kemanusian. Kegiatan acara berlangsung lancar dan tertib yang di hadiri Oleh Pengurus PAC, MWC, IPNU dan tokoh-tokoh masyarakat di lingkungan sekitar pondok. Kyai Odih Mawardi selaku pengasuh pondok pesantren "saya berharap agar kegiatan pengajian ini dapat dilangsungkan secara rutin oleh warga Nahdliyin dan masyarakat supaya saling terjalin tali silaturrahim," tukasnya. [Akt-65/Rudiyono]     AktualNews

Sumber: