Saat Sertijab Pejabat Polres Karanganyar Kapolres Ingatkan Situasi Jelang Pemilu 2024
Foto : Kapolres Karanganyar AKBP Danang Kuswoyo menyalami pejabat baru Polres Karanganyar. Karanganyar, AktualNews - Kapolres Karanganyar AKBP Danang Kuswoyo mengingatkan para pejabat Polres yang baru dan umumnya seluruh pejabat utama untuk meningkatkan kewaspadaan terutama menjaga situasi menjelang pemilu agar terjaga kondusif dan aman. ‘’Terutama peran Satintelkam yang harus ditingkatkan agar semua terjaga aman tertib dan terkendali. Dan masyarakat juga mestinya tetap ikut menjaga agar situasi kondusif. Sehingga polisi sebagai pengayom masyarakat terus memberikan yang terbaik untuk masyarakat,’’ kata Kapolres saat memimpin upacara serah terima jabatan di lingkungAN Polres Karanganyar, Selasa (9/8). Danang mengingatkan situasi dunia masih berkembang dalam ketidakpastian. Sehingga sangat mungkin ketidakpastian situasi menjadikan masyarakat juga terganggu. Karena itu polisi harus tetap mengoptimalkan peran penjaga kamtibmas dengan niat ibadah. Sebab semua pasti diperhitungkan di depan Tuhan. Sejumlah pejabat utama Polres Karanganyar dimutasi. Antara lain Kasatreskrim AKP Kresnawan Husein yang pindah ke Polresta Semarang, posisinya digantikan AKP Setiyanto dari Polres Blora. Kasatintelkam AKP Teguh Sujadi digantikan yuniornya Iptu Ali Suryadi. Di samping itu sejumlah Kapolsek juga mengalami pergeseran, antara lain Kapolsek Jatiyoso dijabat AKP Suraji, Kapolsek Jatipuro dijabat AKP Yohanes Kustrimaryadi, Kapolsek Tawangmangu dijabat AKP Sutarno, Kapolsek Tasikmadu dijabat Iptu Teguh Sardiyanto, Kapolsek Mojogedang dijabat AKP Sulistyo, Kapolsek Karangpandan dijabat Iptu Budi Raharjo, dan Kasi Humas AKP Agung masuk ke Polresta Surakarta, dan penggantinya belum ada. Dalam kesempatan itu Kapolres mengatakan, semua pejabat lama mesti mengubur dalam-dalam kejelekan yang ada, dan cukup mengembangkan sesuatu yang baik yang pernah dijalankan dan terus dikembangkan menjadi sesuatu yang baik dan bermanfaat di tempat yang baru. ‘’Cukuplah kejelekan itu kita lakukan dan kita alami sendiri di tempat tugas lama, dan mengembangkan yang baru di tempat tugas baru. Kita selalu berlandaskan apa yang kita perbuat itu sebuah amal kebaikan yang akan kita petik kelak.’’(Red/Akt-52) AktualNews
Sumber: