Forum RW Se-Kecamatan Pasar Kemis Datangi Kantor Gubernur, Keluhkan Minimnya Sarana Sekolah SMA Negeri
Tangerang, AktualNews - Pada hari Kamis, tanggal 07 Juli 2022 pukul 10.00 Wib s.d 11.30 Wib telah dilaksanakan pemantauan terhadap kegiatan keberangkatan Aksi dalam rangka audensi Forum RW se-Kecamatan Pasar kemis menuju kantor Gubenur Provinsi Banten bertempat di Balai Warga RW 09 Perum Pondok Sejahtera Kelurahan Kutabaru Kecamatan Pasar Kemis Kabupaten Tangerang, Banten. Kedatangan rombongan dari Forum Ketua RW se-Kecamatan Pasar Kemis yang diketuai oleh Sampurno mendatangi Kantor Gubernur Provinsi Banten setibanya disambut dan direspon dengan baik oleh pihak petugas kepolisian yaitu AKP Dedi selaku Kapolsek Curug Serang kota dan Kanit polres Serang Kota Pak Riswan. Maksud Aksi rombongan dari Forum Ketua RW se-Kecamatan Pasar Kemis yang berjumlah 15 orang tersebut untuk menyampaikan keluh kesah mengenai Sekolah SMAN yang ada di wilayahnya, terkait Penerimaan siswa baru yang terbatas. Kemudian rombongan aksi tersebut diarahkan ke rumah makan dapur sapagados yg ada di dekat kantor gubernur . Dari pihak kepolisian merespon baik dan menanyakan kepada Ketua Forum (Sampurno). "Kalau boleh tahu, apa tujuan Bapak - bapak datang kesini dan hal apa aja yang ingin disampaikan kepada Pak Gubernur Banten? Jawab Sampurno, Saya mewakili masyarakat pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten dari lima Desa, empat kelurahan bertujuan untuk meminta diadakan pembangunan sekolahan SMKN baru di wilayah pasar Kemis. Mengingat dari tahun ke tahun dengan jumlah penduduk yang semakin bertambah namun Sekolah SMAN yang ada diwilayah pasar kemis cuma satu dan terbatas. Sehingga warga se-Kecamatan Pasar Kemis sedikit berpeluang untuk sekolah di SMAN tersebut". Kata Ketua Forum RW se-Kecamatan Pasar Kemis Sampurno. Setelah beberapa menit, masih Sampurno, Kami duduk di padepokan gubernur Banten, tidak lama kemudian kami dari Forum RW di persilahkan masuk ke ruangan Rapat ,dan direspon oleh Pak Lukman Kabid SMA propinsi Banten. Sampurno juga menjelaskan kepada awak media, "Terkait Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Sekolah khususnya diwilayah Kecamatan Pasar Kemis, dengan jumlah penduduk terbanyak kisaran 347.000ribu jiwa namun sekolah SMAN cuma satu yaitu SMAN 24 hanya mampuh menampung 432 siswa, Sehingga banyak siswa baru yang tidak bisa mendaftarkan sekolah disana. Dari tahun 2019 Kami sudah mengadu ke Dinas Pendidikan namun tidak ada respon sampai saat ini. Maka dari itu, kedatangan kami kesini untuk meminta solusi. Jangan sampai dari tahun ketahun tidak ada solusi mengenai hal ini," Ujar Ketua Forum Rw se-Kecamatan Pasar Kemis Sampurno. Totok Setio Pranoto menambahkan selaku Sekretaris Forum Rw Se-Kecamatan Pasar Kemis, "Tentunya selama dua tahun ini kita semua dihadapkan dengan covid tentunya perekonomian jadi lemah dan pasca covid para orangtua khususnya warga pasar kemis sangat berharap anak-anaknya bisa sekolah di SMA Negeri, karena sangat membantu terutama dalam hal finansial. Masih Totok Setio Pranoto, Alhamdulillah kedatangan Kami direspon dengan baik oleh Kabid SMA Provinsi dan Kami Ucapkan terimakasih sudah mendengarkan Keluh Kesah Kami yang mewakili Warga Pasar Kemis harapannya dapat disampaikan kepada Bapak Gubernur Banten. [Red/Akt-59/Korek]
Aktualnews
Sumber: