Siantar, Aktual News - Belum satu tahun kejadian dengan peristiwa penembakan salah seorang wartawan sekaligus pemilik media online di siantar? Kini lokasi tempat hiburan malam penyebab ditembaknya wartawan tersebut telah berganti nama menjadi Tempat hiburan malam "Givenchi". Tapi ini sekedar mengingatkan, Alm Marshal Harahap wartawan sekaligus pemilik salah satu media online di Pematangsiantar Simalungun tersebut harus meninggal dunia ditembak akibat gencarnya memberitakan peredaran narkoba jenis pil ekstasi ditempat hiburan tersebut. Namun diketahui juga, para pelaku yang terlibat dalam penembakan wartawan tersebut sedang menjalani hukuman di dalam lembaga pemasyarakatan kelas II A Pematangsiantar. Lalu sehingga muncul pertanyaan, apakah dengan bergantinya nama tempat hiburan malam Ferrari menjadi Givenchi sudah dapat dipastikan tidak ada peredaran narkoba di dalam Tempat Hiburan Malam tersebut? Dari penelusuran wartawan, meski telah berganti nama, namun ada dugaan peredaran narkoba di dalam Tempat Hiburan Malam Givenchi masih tetap berlangsung. Hal itu dikatakan salah satu pengunjung yang tidak bersedia namanya di publis demi menjaga keamanan dan kenyamanan keluarga, mengingat peristiwa penembakan salah seorang wartawan yang lalu. "Namun walaupun berganti nama, Tempat Hiburan Malam Givenchi Eks Ferrari itu bukan berarti menjadi bebas dari peredaran narkoba, tetapi masih tetap adalah, karena kami baru kemarin dari sana masih bisa mendapatkan obat didalam, kok" bilangnya, Senin(27/12). Lalu sementara warga sekitar yang juga tidak bersedia namanya di publish mengaku heran dan resah dengan beroperasinya kembali tempat hiburan malam tersebut. "Saya juga selaku warga sini merasa heran dan resah beroperasi lagi itu bang, Karena aku punya anak lajang yang sewaktu waktu bisa terpengaruh ke tempat itu," ucapnya. Selain itu," tempat hiburan malam tersebut juga berada tidak jauh dari Rumah ibadah, bahkan kawan kalian juga ada yang menjadi korban hingga meninggal dunia ditembak akibat selalu memberitakan peredaran narkoba disitu(THM Red), tambahnya. "Saya berharap agar pihak terkait menutup itu, khususnya kepada pihak aparat penegak hukum agar terus melakukan rajia di tempat hiburan malam tersebut," tutupnya. Hingga berita ini dikirimkan ke redaksi, Walikota Pematangsiantar Hefriansyah maupun Kapolres Pematangsiantar AKBP Boy Sutan Binanga Siregar belum berhasil ditemui Tim untuk dimintai tanggapan terkait keresahan warga tersebut.(Red/Akt-35/Tim) Aktual News
Akibat Sering Memberitakan Peredaran Narkoba di THM, Wartawan Ditembak, Kini Lokasi THM Itu Ganti Nama
Kamis 30-12-2021,20:59 WIB
Editor : Aktual News
Kategori :