Karanganyar, Aktual News - Dewan Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Karanganyar semakin mengintensifkan komunikasi dan menyamakan presepsi dengan partai politik di Karanganyar.
Ketua DPD PKS Karanganyar Anwar Susilo kepada sejumlah wartawan usai melakukan pertemuan dengan Partai Gerindra dimarkas Partai Gerindra Sabtu (11/12/2021) menyampaikan, pertemuan dilakukan dalam rangka menjalin komunikasi dengan partai politik. Komunikasi politik tersebut ujarnya, atas instruksi DPP.
Menurutnya komunikasi politik terutama dilakukan dengan partai politik yang memiliki kursi di legislatif.
“Kami dengan Partai Gerindra memiliki hubungan dan kedekatan khusus. Kami pernah bersama saat pilkada tahun 2013 dan tahun 2019,”terangnya.
Dikatakannya, dalam pertemuan tersebut , kedua partai sepakat untuk meningkatkan perolehan jumlah kurs di DPRD tingkat II Karanganyar.
“Kita sama-sama berharap agar ada kenaikan kursi. Sehingga peta politik seimbang. Mengenai koalisi, itu nanti. Karena merupakan kewenanagan pusat. Kita menyamakan persepsi dulu.juga bekerja sama membicarakan dan memikirkan kesejahteraan terhadap masyarakat di masa Pandemi yang menjelang Indemi Ke depan akan kita lakukan Kepartai lain komunikasi lanjutan,” ujarnya.
Silaturohmi Politik Partai PKS ke Gerindra Ibarat Saudara Lama Terjalin Lagi
Sabtu 11-12-2021,23:12 WIB
Editor : Aktual News
Kategori :